
Rekomendasi Asuransi Kesehatan Paling Bagus di Indonesia
Asuransi kesehatan paling bagus menjadi kata kunci yang biasa dicari sebagian orang saat akan memilih perusahaan penyedia asuransi.
Ada beberapa faktor yang membuat sebuah proteksi dikatakan sebagai asuransi kesehatan terbaik, yaitu:Â
- Asuransi kesehatan yang memberikan manfaat terbaik.Â
- Asuransi kesehatan yang menyediakan fasilitas terbaik.Â
- Asuransi kesehatan yang memiliki jaringan rumah sakit terluas.Â
- Asuransi kesehatan dengan premi terjangkau.Â
- Masa tunggu yang cepat.Â
- Tidak ada batasan perawatan.
Selain sejumlah faktor tersebut, ada beberapa hal lain yang menjadi ciri asuransi kesehatan terbaik. Berikut ulasan selengkapnya.
Ciri-ciri Asuransi Kesehatan Paling Bagus
Asuransi kesehatan terbaik adalah yang menawarkan manfaat luas, fasilitas terbaik, jaringan rumah sakit banyak, hingga premi yang terjangkau.Â
Berikut penjelasan lengkap dari poin-poin di atas.Â
1. Asuransi Kesehatan yang Memberikan Manfaat Terbaik
Asuransi kesehatan yang memberikan manfaat kesehatan terlengkap menjadi faktor utama saat memilih produk proteksi.Â
Manfaat terlengkap adalah yang menanggung biaya untuk rawat inap dan rawat jalan sekaligus. Ditambah dengan perawat lainnya seperti gigi, kacamata, hingga persalinan.Â
2. Asuransi Kesehatan yang Menyediakan Fasilitas Terbaik
Umumnya sistem pembayaran asuransi kesehatan terbagi menjadi dua yaitu secara reimbursement dan cashless.Â
Saat ini fasilitas yang sangat dicari banyak orang adalah yang menyediakan sistem pembayaran cashless. Sistem pembayaran ini lebih memudahkan karena tidak membutuhkan dana talangan dari nasabah.Â
Cukup menggesek kartu peserta asuransi, maka kamu akan langsung mendapatkan perawatan kesehatan.Â
3. Asuransi Kesehatan yang Memiliki Jaringan Rumah Sakit Terluas
Asuransi kesehatan yang memiliki jaringan klinik terluas menjadi pertimbangan penting lainnya. Terlebih bagi asuransi dengan metode cashless, di mana model ini hanya bisa digunakan di rumah sakit atau klinik kesehatan rekanan saja.Â
Lagi pula dengan jaringan rumah sakit paling luas memudahkan nasabah saat dalam kondisi darurat.Â
4. Asuransi Kesehatan dengan Premi Terjangkau
Asuransi kesehatan paling bagus adalah yang dapat menyesuaikan antara kebutuhan dan kemampuan finansial nasabah dengan plafon dan premi dari perusahaan asuransi.Â
Misalnya kamu membeli polis dengan premi murah, namun manfaat yang diberikan sangat terbatas. Sehingga memungkinkan kamu mengeluarkan biaya tambahan atau menutup selisih yang tidak dijamin perusahaan asuransi.Â
5. Masa Tunggu yang Cepat
Ciri asuransi kesehatan terbaik lainnya adalah yang memiliki masa tunggu cepat. Sebagai informasi, tidak semua penyakit dapat ditanggung oleh perusahaan asuransi.Â
Oleh sebab itu, perusahaan asuransi memberlakukan masa tunggu untuk mengobservasi penyakit nasabah. Bila penyakit yang diderita masuk dalam pertanggungan polis, maka asuransi akan membayar biaya perawatannya.Â
Asuransi paling bagus akan memberlakukan waktu tunggu penetapan yang singkat yaitu kurang dari 7 hari. Waktu singkat ini memudahkan pasien langsung mendapat perawatan medis.Â
6. Tidak Ada Batasan Perawatan
Kriteria asuransi kesehatan paling bagus selanjutnya adalah yang tidak memberikan batasan atau limit biaya perawatan.Â
Beberapa perusahaan asuransi menetapkan limit gabungan seluruh perawatan. Namun, ada juga yang menggunakan limit per perawatan.
Sementara asuransi kesehatan terbaik adalah yang menerapkan perlindungan biaya perawatan tak terbatas atau nasabah dapat berobat selama limit total masih ada.Â
Promo Harga Asuransi Kesehatan 2023
Hemat pengeluaran biaya rawat jalan dan rawat inap dengan asuransi kesehatan terbaik, Diskon 10%!
Promo ini juga berlaku untuk:
- asuransi kesehatan individu,
- asuransi kesehatan keluarga,
- asuransi kesehatan cashless,
- asuransi melahirkan,
- asuransi gigi,
- asuransi penyakit kritis,
- asuransi hospital cash plan,
- asuransi kesehatan syariah,
- asuransi kesehatan anak,
- asuransi kesehatan murni,
- asuransi rawat jalan,
- asuransi covid,
- asuransi karyawan.
Cek promo asuransi kesehatan terbaik di setiap perusahaan asuransi yang disediakan PT Anugrah Atma Adiguna, pialang asuransi terdaftar di OJK, dengan mengklik tautan berikut ini.
- BRI Life
- Allianz
- AXA Mandiri
- Garda Medika
- BNI Life
- Mandiri Inhealth
- Avrist
- AIA
- MAG
- AXA
- Ramayana
- Manulife
- Lippo
- Cigna
- Sinar Mas
- Mandiri Inhealth
- Sinarmas MSIG Life
- Zurich
Klik brand asuransi kesehatan di atas untuk mendapat info selengkapnya! Untuk informasi lebih lengkap, cek detailnya di Asuransi Kesehatan Terbaik 2023 untuk Keluarga dan Individu.
Rekomendasi Asuransi Kesehatan Terbaik di IndonesiaÂ
Sebelum menentukan produk perlindungan, sebaiknya lakukan perbandingan asuransi kesehatan satu dengan lainnya.Â
Cara ini memudahkan kamu dalam menentukan produk yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansial. Berikut referensi asuransi kesehatan paling bagus di Indonesia saat ini:Â
1. AIA
Perusahaan asuransi asal Hong Kong ini mulai beroperasi di Indonesia di tahun 1983. Salah satu produk asuransi kesehatan AIA terbaik saat ini adalah Hospital & Surgical Protection, yang menjamin penggantian biaya perawatan medis di rumah sakit, baik karena penyakit atau kecelakaan. Â
Manfaat lengkap dari produk Hospital & Surgical Protection ini antara lain:Â
- Masa pertanggungan hingga usia 80 atau 88 tahun.Â
- Garansi mendapat kamar perawatan di kamar dua tempat tidur atau empat tempat tidur dengan harga terendah.Â
- Perlindungan kesehatan lengkap: rawat inap, rawat jalan, tindakan bedah, biaya medis sampai penggantian biaya rawat inap darurat akibat kecelakaan di luar area perlindungan.Â
- Sistem pembayaran cashless
- Penggantian biaya sesuai tagihan (as charged).Â
2. Allianz
Salah satu produk asuransi kesehatan terbaik dari Allianz adalah SmartHealth Maxi Violet. Produk ini terbilang unggul dalam berbagai aspek, karena memiliki nilai manfaat yang luas. Selain itu polis ini dapat digunakan secara perorangan dan keluarga.Â
Manfaat dasar dari SmartHealth Maxi Violet ini adalah rawat inap dengan rider rawat jalan, rawat gigi, dan persalinan.
Keunggulan lain dari polis kesehatan paling bagus dari Allianz ini antara lain:Â
- Fasilitas pembayaran non tunai di rumah sakit jaringan perusahaan Allianz-Admedika di IndonesiaÂ
- Menawarkan plan bervariasi yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan pemegang polis dan keluarga.Â
- Sistem pembayaran reimbursement dan eAZY Claim bila perawatan di luar rumah sakit atau klinik bukan rekanan.Â
- No Claim bonus bila nasabah selama satu tahun tidak ada catatan klaim dan melakukan perpanjangan polis, maka polis tersebut akan mendapat diskon bonus.Â
- Tidak ada batasan tahunan dan tanpa masa tunggu, kecuali untuk persalinan.Â
3. AXA MandiriÂ
Perusahaan asuransi dari salah satu perbankan nasional yang dapat kamu gunakan sebagai perbandingan asuransi kesehatan paling bagus adalah AXA Mandiri.
Perusahaan ini menawarkan produk dengan biaya premi ramah di kantong dengan manfaat luas.Â
Manfaat lengkap asuransi kesehatan paling bagus dari AXA Mandiri ini antara lain:Â
- Limit asuransi mulai dari Rp100 juta hingga Rp300 jutaÂ
- Pertanggungan biaya rawat jalan mulai dari Rp350.000 hingga Rp500.000Â
- Pertanggungan biaya rawat inap ICU sesuai tagihanÂ
- Biaya konsultasi dokter umum/spesialisÂ
- Biaya dokter sebelum dan sesudah rawat inap
- Pertanggungan biaya darurat rawat jalan
- Biaya pembedahanÂ
- Biaya ambulans dari Rp150.000 hingga Rp500.000Â
- Santunan risiko meninggal dunia hingga Rp3 juta.Â
- Manfaat pengembalian premiÂ
4. BRI Life
Rekomendasi asuransi kesehatan terbaik lainnya adalah Asuransi Mikro Kecelakaan, Kesehatan, dan Meninggal Dunia (Asuransi Mikro KKM). Harga premi untuk polis ini pun sangat terjangkau, hanya Rp50.000 saja.Â
Adapun manfaat asuransi kesehatan terbaik dari BRI Life Asuransi Mikro KKM adalah:Â
- Santunan rawat inap akibat kecelakaan Rp100.000 per hariÂ
- Pertanggungan biaya operasi akibat kecelakaan dengan manfaat Rp2,5 juta
- Santunan meninggal akibat kecelakaan Rp19,5 juta
- Santunan meninggal akibat sakit Rp2,5 jutaÂ
- Santunan cacat tetap total dan sebagian Rp2,5 juta
5. Cigna
Perbandingan asuransi kesehatan selanjutnya dari Cigna melalui produk Cigna Family Care Optima. Asuransi ini sangat tepat untuk kamu yang sudah berkeluarga karena dapat menanggung lima orang dalam satu polis.Â
Sementara manfaat yang ditanggung Cigna untuk polis ini antara lain:Â
- Pembayaran premi bisa dilakukan per bulan, triwulan, semester, atau per tahun.Â
- Pertanggungan rawat inap dan ICU berupa santunan harian tunai.Â
- Manfaat harian rawat inap mulai dari Rp300.000 hingga Rp1,2 juta per tertanggung.Â
- Biaya ICU Rp600.000 hingga Rp2,4 juta per hari per tertanggung.Â
- Klaim tanpa medical check up
- Pertanggungan rawat jalan setelah perawatan opname di rumah sakitÂ
- Pengembalian premi sebesar 30 persen dari total di setiap akhir tahun ke-5
- Layanan pendampingan saat di rumah dan di perjalanan.Â
6. FWD LifeÂ
FWD Life menjadi perusahaan asuransi kesehatan paling bagus berikutnya. Perusahaan yang berasal dari Hong Kong ini memiliki kelebihan penggunaan teknologi digital dalam setiap proses bisnisnya.Â
FWD Life juga menawarkan harga premi yang terjangkau melalui produk Bebas Handal yang berjenis syariah dengan harga premi Rp75.000 per bulan.Â
Berikut manfaat yang ditawarkan Bebas Handal:Â
- Biaya perawatan sebelum dan setelah rawat inap
- Menanggung biaya pemeriksaan laboratorium
- Kunjungan dokter dan biaya obat-obatan
- Layanan bantuan medis darurat
- Mempunyai limit tahunan sebesar Rp100 juta
- Pertanggungan biaya kamar Rp250.000Â
- Pertanggungan biaya tindakan bedah
- Santunan tunai harian rawat inap setengah dari biaya kamar
7. Manulife
Perusahaan finansial asal Kanada ini juga salah satu penyedia asuransi paling bagus di Indonesia. Beroperasi sejak 1989 di tanah air, membuat produk perlindungan dari Manulife layak menjadi pilihan.Â
Salah satu produk asuransi kesehatan cashless terbaiknya adalah MiUltimate HealthCare (MiUHC). Manfaat yang ditawarkan adalah sebagai berikut:Â
- Masa pertanggungan dewasa sampai 80 tahun
- Masa pertanggungan anak sampai 25 tahun
- Manfaat perawatan gigi
- Manfaat melahirkan dengan masa pertanggungan maksimal 45 tahun dengan batas usia pasien melahirkan yakni 20-43 tahun
- Biaya kamar rawat inap mulai Rp500 ribu-Rp3 juta per hari (Indonesia dan Malaysia)
- Biaya kamar di luar Indonesia dan Malaysia dari Rp3 juta-Rp9 juta per hari
- Pertanggungan biaya ICUÂ
- Pertanggungan biaya kunjungan dokter maksimal satu kunjungan
- Menanggung biaya aneka perawatan rumah sakit
- Menanggung biaya kunjungan dokter spesialis maksimal satu kunjungan
- Pertanggungan biaya operasi bedah maksimal per tahun
- Menanggung biaya bedah rekonstruksi
- Biaya akomodasi pendamping dari Rp500 ribu-Rp1,25 juta per hari
- Biaya penyuluhan psikologis dari Rp1 juta-Rp2,5 juta per tahun
- Menanggung keperluan rawat jalan yang berkaitan dengan rawat inap seperti kemoterapi, cuci darah, dan sebagainya.Â
8. Sinar Mas
Sinar Mas bisa menjadi pilihan asuransi kesehatan terpercaya melalui polis Simas Sehat Gold. Produk asuransi ini sangat tepat untuk para orang tua karena memberi perlindungan hingga usia 59 tahun dan bisa diperpanjang sampai usia 75 tahun.Â
Simas Sehat Gold menjadi asuransi kesehatan dengan premi terjangkau. Hanya dengan Rp77.000 per bulan, kamu bisa menikmati manfaat kesehatan yang cukup luas. Lebih jelas manfaatnya ada di bawah ini:Â
- Sistem pembayaran cashless di rumah sakit rujukan Asuransi Sinar MasÂ
- Perlindungan kecelakaan diri senilai Rp10 juta.Â
- Batas pertanggungan hingga usia 75 tahunÂ
- Memberi pertanggungan biaya rawat jalan dan rawat gigi darurat akibat kecelakaanÂ
- Menjamin rawat jalan sebelum dan sesudah perawatan inap di rumah sakit.Â
9. SunlifeÂ
Asuransi kesehatan terbaik rekomendasi DuitPintar berikutnya adalah Sun Life. Perusahaan yang berdiri sejak tahun 1865 ini menawarkan polis Sun Medical Platinum yang menjamin perawatan akibat penyakit kanker.Â
Biaya premi yang dikenakan untuk nasabah terbilang murah yaitu Rp90.000 hingga Rp270.000 per bulan.Â
Sun Medical Platinum adalah asuransi kesehatan tambahan pertama di Indonesia yang memberi pertanggungan untuk pasien kanker. Berikut manfaat dari polis kesehatan Sunlife ini:Â
- Jaringan rumah sakit rekanan luas di seluruh dunia.Â
- Penggantian biaya perawatan sesuai tagihan (ICU, operasi, cuci darah, dan perawatan kanker).Â
- Limit booster dengan nilai manfaat hingga 6 kali batas tahunan keseluruhan yang berlaku seumur hidup selama polis masih aktif.Â
- Manfaat efek samping kemoterapi, terapi wicara dan okupasi.Â
- Manfaat tunai sampai Rp2,5 juta per hari untuk double claim.Â
- Manfaat pendamping bagi pasien untuk perawatan di dalam ataupun luar negeri.Â
- Dilengkapi dengan pilihan manfaat melahirkan, rawat jalan, dan perawatan gigi.Â
- Operasi rekonstruksi akibat kecelakaan dan penyakit kanker.Â
- Layanan pendapat ahli medis.Â
Alasan Penting Punya Asuransi Kesehatan Terpercaya
Bermunculannya berbagai jenis penyakit yang disebabkan oleh gaya hidup tak sehat, hingga faktor pencemaran udara dan lingkungan menjadi alasan dasar asuransi kesehatan dibutuhkan.Â
Selain itu ada beberapa alasan penting lain memiliki asuransi kesehatan paling bagus dan terpercaya, yaitu:Â
1. Perlindungan FinansialÂ
Asuransi kesehatan akan menanggung biaya-biaya yang timbul dari perawatan kesehatan yang dijalani nasabah mulai dari diagnosa, operasi, obat-obatan hingga rawat inap.Â
2. Membantu di Kondisi DaruratÂ
Mempunyai asuransi kesehatan dengan sistem cashless menjadi salah satu hal penting untuk dimiliki. Pasalnya dengan cashless biaya berobat diganti sesuai tagihan dan kamu tidak membutuhkan dana talangan.Â
3. Mendapat Perawatan LangsungÂ
Memiliki asuransi kesehatan akan mempermudah kamu mendapat perawatan kesehatan dengan cepat. Selain itu, kamu tak perlu membayar deposito dalam jumlah besar saat mendapat perawatan baik karena penyakit atau kecelakaan.Â
4. Pelengkap BPJS Kesehatan
BPJS Kesehatan bersifat wajib bagi setiap warga negara. Namun, waktu tunggu yang lama dan terbatasnya obat-obatan yang ditanggung menjadi kendala lain.Â
Karena itu, lengkapi BPJS Kesehatan dengan asuransi kesehatan untuk mendapat manfaat yang lebih luas.Â
5. Hidup Lebih TenangÂ
Ketenangan hidup menjadi hal baik yang muncul saat memiliki asuransi kesehatan. Kamu nggak perlu pusing lagi memikirkan biaya perawatan kesehatan.Â
FAQ: Orang Juga Bertanya
Ada beberapa perusahaan asuransi yang dianggap terbaik dan terpercaya di Indonesia seperti Astra Life, AIA Financial, Allianz Life, Sinar Mas Life Insurance, Manulife Indonesia. Asuransi kesehatan yang dikelola oleh pemerintah adalah BPJS Kesehatan. Asuransi sosial ini mempunyai manfaat dan pertanggungan yang cukup lengkap dengan harga premi terjangkau. Besaran iuran BPJS Kesehatan untuk kelas III sebesar Rp35.000, Kelas II Rp100.000, dan Kelas I Rp150.000. Dalam situs resminya Allianz tidak menjelaskan secara rinci mengenai harga premi untuk polis kesehatannya. Tapi bila diambil secara umum, kisaran harga premi asuransi Allianz berkisar mulai dari Rp300.000 hingga jutaan rupiah per bulan. Premi yang ditawarkan asuransi Prudential cukup beragam, seperti Rp300.000, Rp350.000, atau Rp500.000. Nilai premi ini berbeda karena bisa disesuaikan dengan bujet dan kebutuhan nasabahnya.Asuransi Apa yang Terbaik di Indonesia?
Biaya Asuransi Kesehatan Berapa?
Berapa Iuran Tiap Bulan Asuransi Allianz?
Berapa Biaya Asuransi Kesehatan Prudential?