Alamat Asuransi Ramayana Cirebon, Layanan & Bengkel Rekanan
Asuransi Ramayana Cirebon adalah salah satu cabang perusahaan Asuransi Ramayana Tbk (ASRM) yang hadir untuk melayani nasabah di wilayah Cirebon dan sekitarnya.
Meskipun merupakan kantor cabang, Asuransi Ramayana Cirebon punya produk serta layanan yang sama dengan kantor pusat.
PT Asuransi Ramayana Tbk menyediakan berbagai jenis produk asuransi mulai dari asuransi kesehatan, asuransi kendaraan, asuransi properti, asuransi syariah, hingga asuransi pengangkutan.
Buat kamu yang berdomisili di Cirebon dan sekitarnya, berikut ini informasi lengkap mengenai Asuransi Ramayana Cirebon.
Alamat kantor Asuransi Ramayana Cirebon
Kantor cabang Asuransi Ramayana memiliki peran dalam melayani para nasabah mulai dari layanan pembelian produk asuransi, layanan pengajuan klaim asuransi, hingga proses pengaduan (customer care).
Nasabah yang terdaftar sebagai peserta Asuransi Ramayana bisa mendatangi kantor cabang Cirebon yang beralamat di bawah ini.
- Alamat: Jl. Dr. Sudarsono No.276, Kesambi, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, Jawa BaratÂ
- No. Telepon: (0231) 206784, 203675, 3380444
- Fax: (0231) 203675
- Jam operasional: Senin-Jumat pukul 08.00 – 17.00 WIB.
Bengkel rekanan Asuransi Ramayana Cirebon
Asuransi kendaraan bermotor dari PT Asuransi Ramayana Tbk khususnya untuk proteksi mobilnya dikenal memiliki ratusan bengkel rekanan yang bisa ditemukan dengan mudah.
Berikut ini daftar bengkel rekanan asuransi mobil Ramayana di Cirebon yang bisa kamu datangi untuk melakukan perbaikan mobil rusak atau klaim kerusakan akibat kecelakaan.
- PT Mulya Putra Kencana: Jl. Brigjen Dharsono No. 18, Cirebon (0231-221148; 221149).
- Auto Tryas: Jl. Katiasa No. 9A, Cirebon (0231-484444).
- PT Selecta Grage Jaya: Jl. Kalijaga No. 108, Cirebon (0231-203313; 230518).
- AUTOREP: Jl. Dukuh Duwur No. 38 Pegambiran, Cirebon (0231-8305720).
- Anugerah Perkasa Motor: Jl. Cideng Jaya No. 87, Cirebon (0231-486607; 486320)
- Atom Body & Paint: Jl. Brigjen Dharsono No. 152, Cirebon (0231-486702).
- CV Kalijaga Auto Repair: Jl. Kalijaga No.182 Kp Api-Api, Cirebon
- PT Lambang Putra Perkasa Motor: Jl. Kalijaga No.19, Cirebon
- Bengkel Medi Auto Repair: Jl. Kalitanjung P Grenjeng No.111, Cirebon
- CV Simaja Grage Cemerlang: Jl. Ahmad Yani No.58 By Pass, Cirebon
- Bengkel Sumber Rejeki: Jl. Brigjen Dharsono No.5, Cirebon
Prosedur klaim Asuransi Ramayana Cirebon
Pengajuan cara klaim Asuransi Ramayana memiliki prosedur berbeda sesuai dengan jenis polis asuransi yang dimiliki.
Jika ingin mengajukan klaim, kamu perlu memperhatikan batas waktunya. Sebab, pengajuan klaim tidak boleh lebih dari 3 x 24 jam sejak kejadian klaim.
Cara klaim asuransi kendaraan bermotor Ramayana berbeda dengan cara klaim asuransi non kendaraan bermotor.
Klaim asuransi kendaraan bermotor
Produk asuransi mobil menjadi salah satu keunggulan Asuransi Ramayana.
Selain karena manfaat pertanggungannya, asuransi kendaraan bermotor Ramayana banyak diminati karena mudahnya proses pengajuan klaim.
Untuk nasabah di wilayah Jakarta, bisa langsung membuat laporan klaim dengan menghubungi call center 24 jam di nomor 15000 49 atau melalui SMS center ke 0858-8888-4949.
Kamu juga bisa datang langsung ke Claim Center Asuransi Ramayana yang beralamat di Komplek Harmoni Plaza Blok A/11 Jalan Suryopranoto No. 2-4 Jakarta 10130.
Sementara untuk nasabah luar Jakarta, pengajuan klaim asuransi mobil bisa dilakukan di kantor cabang Asuransi Ramayana terdekat.
Pastikan kamu membawa dokumen persyaratan klaim asuransi mobil yang lengkap, seperti polis, surat keterangan dari pihak berwajib, dan sebagainya.
Klaim asuransi non kendaraan bermotor
Pengajuan klaim di luar polis asuransi kendaraan bermotor baik di wilayah Jakarta maupun di luar Jakarta bisa mendatangi kantor cabang Asuransi Ramayana terdekat.
Segera ajukan klaim sesuai dengan waktu pelaporan yang tercantum pada polis dengan membawa dokumen pendukung dan formulir pengajuan yang dapat diunduh langsung dari situs resmi Asuransi Ramayana.
Sekilas mengenai Asuransi Ramayana
Asuransi Ramayana Tbk (ASRM) adalah perusahaan asuransi umum yang berdiri sejak 6 Agustus 1956 dengan nama PT Maskapai Asuransi Ramayana.
Kantor pusatnya beralamat di Jalan Kebon Sirih No.49, Jakarta dan memiliki puluhan kantor cabang yang tersebar di beberapa kota di Indonesia.
Struktur organisasi PT Asuransi Ramayana Tbk diantaranya ada Dewan Komisaris, Komisi Audit, Direktur Utama, Sekretaris perusahaan, Direktur Teknik, Direktur Pemasaran, Direktur Keuangan, Direktur Umum dan SDM yang membawahi divisi terkait.
PT Asuransi Ramayana Tbk pada tahun 2020 terpilih menjadi salah satu perusahaan asuransi umum yang meraih penghargaan dari Infobank Insurance Awards 2020.
Hingga kini, asuransi Ramayana masih tetap eksis dan terus berinovasi dalam mengeluarkan berbagai macam produk asuransi untuk memenuhi kebutuhan serta memberikan rasa aman para nasabah dan calon nasabahnya.
Pentingnya memiliki asuransi
Setelah mengetahui informasi mengenai Asuransi Ramayana Cirebon, pastinya kamu sudah menyadari betapa pentingnya asuransi bukan?
Asuransi bisa kamu jadikan sebagai proteksi finansial di kala menghadapi adanya keadaan darurat yang memerlukan biaya besar.
Saat ini sudah banyak perusahaan asuransi yang menawarkan produknya baik asuransi kesehatan, asuransi mobil, asuransi jiwa, asuransi rumah, dan lainnya.
Kamu bisa memilih satu atau lebih produk asuransi tersebut sesuai dengan kebutuhan dan ketersediaan anggaran untuk membayar preminya.
FAQ
PT Asuransi Ramayana bergerak dibidang apa?
PT Asuransi Ramayana Tbk (ASRM) bergerak dalam bidang asuransi umum yang telah beroperasi sejak tahun 1956.
Apakah Asuransi Ramayana bagus?
Asuransi Ramayana bisa kampu pertimbangkan karena berhasil menjadi salah satu perusahaan asuransi umum yang meraih penghargaan dalam Infobank Insurance Awards pada tahun 2020.
Dimana alamat kantor cabang Asuransi Ramayana Cirebon?
Nasabah yang berdomisili di Cirebon dan sekitarnya bisa mendatangi kantor cabang Asuransi Ramayana di Jl. Dr. Sudarsono No. 276, Kesambi, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.
Bagaimana prosedur klaim asuransi kesehatan Ramayana?
Pengajuan klaim asuransi kesehatan Ramayana bisa dilakukan di kantor cabang terdekat dengan membawa dokumen pendukung dan formulir pengajuan sesuai waktu yang tercantum dalam polis.