BRI Life Davestera
5.0 / 5.0 - 175 Ulasan
Saat ini DuitPintar belum bekerja sama

Asuransi BRI Life Davestera, Cek Promo Premi dan Manfaatnya

Dapatkan penawaran terbatas FLASHSALE + Diskon 15% untuk premi mulai Rp2,5 juta/tahun!
+62

Cari Asuransi Semudah 1, 2, 3!

1
2
3
Isi Formulir Untuk Melihat Pilihan Sesuai Profil & Kebutuhanmu
Konsultasi Gratis Melalui Telepon Dengan tim ahli, cukup 5 menit
Temukan Asuransi Terbaik Sesuai Kebutuhan dan Anggaranmu
1
Isi Formulir Untuk Melihat Pilihan Sesuai Profil & Kebutuhanmu
2
Konsultasi Gratis Melalui Telepon Dengan tim ahli, cukup 5 menit
3
Temukan Asuransi Terbaik Sesuai Kebutuhan dan Anggaranmu

Asuransi BRI Life Davestera, Cek Promo Premi dan Manfaatnya

Siapa DuitPintar PT Anugrah Atma Adiguna AAA dan Lifepal

Asuransi BRI Life Davestera adalah salah satu produk proteksi dana investasi dari PT Asuransi BRI Life. 

Asuransi Dana Investasi Sejahtera (Davestera) menawarkan asuransi unit link dan investasi, sekaligus proteksi jiwa.

Moto dari asuransi Davestera adalah “untuk saling melengkapi dan tetap melindungi sampai nanti.” Yuk, simak informasi seputar BRI Davestera berikut ini!

Pilihan Polis BRI Life Davestera

Asuransi BRI Life Davestera adalah produk proteksi dan investasi untuk memberikan langkah mudah bagi masyarakat dalam mengoptimalkan dana investasi. 

Bukan hanya itu, polis Davestera juga menawarkan keunggulan berupa proteksi jiwa, gratis biaya medical check-up, dan manfaat tambahan (rider) yang dapat dipilih sesuai kebutuhan. Jadi, proteksi yang diperoleh menjadi lebih maksimal dengan pembayaran premi secara regular.

Ini adalah kategori produk bancassurance, sebuah program kerja sama antar bank dengan perusahaan asuransi yang memberi perlindungan sekaligus memberi kesempatan investasi untuk memenuhi kebutuhan finansial nasabah. 

Produk Davestera (Asuransi Dana Investasi Sejahtera) hasil kerja sama Bank BRI dan PT Asuransi BRI Life. Berikut ini detail produk Davestera BRI Life dan manfaat pertanggungannya! 

Davestera

  • Uang Pertanggungan (UP) dan Nilai Investasi diberikan kepada Ahli Waris bila Tertanggung meninggal dunia dalam masa aktif asuransi. 
  • Nilai Investasi dapat diambil bila Nasabah mengundurkan diri dalam masa aktif asuransi. 
  • Nilai Investasi akan dibayarkan bila Nasabah masih hidup hingga masa polis asuransi berakhir. 
  • Perlindungan jiwa hingga usia 100 tahun. 
  • Nilai Investasi terbentuk sejak tahun pertama dengan biaya pengelolaan yang cenderung rendah. 
  • Nasabah dapat memilih penempatan Dana Investasi sesuai dengan profil risiko. 
  • Manfaat santunan meninggal dunia.

  • Menawarkan berbagai manfaat tambahan (rider) untuk melengkapi manfaat asuransi.
  • Gratis biaya switching 3 kali per tahan.
  • Biaya rendah untuk pengelolaan (akuisisi).
  • Gratis biaya penarikan sebagian dan/atau keseluruhan Nilai Investasi.
  • Menyediakan berbagai fitur untuk mengoptimalkan perencanaan finansial terbaik untuk Nasabah.

Nasabah dapat memilih menginvestasikan dananya pada 5 pilihan produk investasi berikut ini: 

Produk Investasi Deskripsi  Komposisi Dana Investasi
Darlink AMAN

(Money Market)

Menyediakan instrumen investasi Pasar Uang yang memiliki risiko rendah dan mempunyai tingkat likuiditas yang tinggi dalam jangka waktu kurang dari 1 (satu) tahun. 

Produk yang tepat untuk Nasabah yang punya kebutuhan dana tunai yang cepat dan aman. 

100% Pasar Uang
Darlink STABIL

(Fixed Income) 

Menawarkan investasi Pendapatan Tetap yang lebih stabil pada obligasi dalam jangka waktu dan risiko menengah. 

Tingkat pengembalian hasil lebih tinggi dari instrumen Pasar Uang dengan penekanan pada stabilitas modal.

80%–100% Pendapatan Tetap

0%–20% Pasar Uang

Darlink DINAMIS

(Balanced Fund)

Menawarkan investasi di mana Nasabah memiliki keleluasaan dalam menetapkan komposisi investasinya. Bisa dari obligasi, pasar uang, ataupun saham dalam jangka waktu menengah dan risiko menengah ke tinggi.  1%–79% Saham

1%–79% Pendapatan Tetap

1%–79% Pasar Uang

Darlink AGRESIF

(Equity)

Dana investasi dialokasikan pada instrumen investasi di pasar modal dalam bentuk saham dan pasar uang. 

Jenis investasi ini memiliki risiko cukup tinggi, namun hasil investasi relatif tinggi dalam jangka panjang.

80%–100% Saham

0%–20% Pasar Uang

Darlink AMANAH

(Syariah)

Dana investasi dialokasikan ke instrumen investasi berbasis syariat Islam, termasuk pasar uang

dan saham untuk pertumbuhan modal jangka panjang.

80%–100% Saham Syariah

0%–20% Pasar Uang Syariah

Ketentuan
  • Minimum 10% alokasi dana di satu Fund Option dengan jumlah alokasi fund 100%.
  • Maksimum 5 instrumen fana untuk setiap Account Dana.

Tahun Alokasi Dana Investasi Biaya Akuisi
Ke- 1 20% 80%
Ke-2 81% 19%
Ke-3 Dst 100%

*Biaya Akuisisi hanya berlaku untuk premi dasar.

Rider Manfaat
Term Insurance Santunan duka untuk Ahli Waris  jika Tertanggung meninggal dunia.
Personal Accident Plus Santunan duka untuk Ahli Waris  jika Tertanggung meninggal dunia akibat cacat tetap total/sebagian akibat kecelakaan. 
Total Permanent Disability Manfaat pertanggungan yang akan diberikan bila Tertanggung mengalami cacat total akibat kecelakaan atau sakit. 
Critical Illness Manfaat pertanggungan jika Tertanggung didiagnosis salah satu dari 34 penyakit kritis.
Health Protection Manfaat pertanggungan untuk biaya perawatan di rumah sakit, termasuk rawat inap, perawatan Intensive Care Unit (ICU), dan bedah.
Hospitalization Cash Plan Manfaat pertanggungan biaya harian rawat inap di rumah sakit. 
Waiver of Premium Pembebasan biaya premi dasar berkala jika Tertanggung mengalami cacat tetap total akibat sakit atau kecelakaan atau didiagnosis salah satu dari 34 penyakit kritis. 
Payor Death Protection Pembebasan biaya premi total berkala jika Pemegang Polis meninggal dunia.
Payor Benefit Pembebasan biaya premi total berkala jika Pemegang Polis mengalami cacat tetap total akibat sakit atau kecelakaan atau didiagnosis salah satu dari 34 penyakit kritis. 
Spouse Death Protection Pembebasan biaya premi total berkala jika Pasangan Pemegang Polis

(suami/istri) meninggal dunia.

Spouse Benefit Pembebasan biaya premi total berkala jika Pasangan Pemegang Polis  mengalami cacat tetap total akibat sakit atau kecelakaan atau didiagnosis salah satu dari 34 penyakit kritis. 
Medicare Manfaat asuransi kesehatan dengan perlindungan yang lengkap.

Fasilitas klaim cashless dengan akses kesehatan di beberapa negara.

Medicare Plus Manfaat asuransi kesehatan dengan perlindungan yang lengkap dan manfaat pertanggungan ekstra.

Fasilitas klaim cashless dengan akses kesehatan hingga ke luar negeri.

Biaya administrasi Rp25.000/bulan selama polis berlaku.
Biaya pengelolaan investasi  Mulai dari 1% – 2% per tahun.
Bebas biaya switching 3 kali setiap tahun Biaya switching berikutnya sekitar Rp45.000.
Biaya akuisisi Dibebankan atas Premi Dasar sebesar 99% (Tahun ke-1= 80%, Tahun ke-2=19%).
Biaya top up 3% dari jumlah premi Top Up.
Biaya Asuransi Dibebankan setiap bulan melalui pemotongan unit selama masa asuransi, dan dihitung berdasarkan usia masuk dan besarnya Uang Pertanggungan. 
Keterangan
  • Biaya premi nasabah sudah termasuk komponen:
    • Biaya administrasi, 
    • Biaya akuisisi, 
    • Biaya pemeliharaan,
    • Biaya pencetakan polis, 
    • Biaya pemasaran,
    • Biaya komisi yang diberikan BRI Life kepada Mitra Rekanan dalam aktivitas kerja sama pemasaran produk ini (jika ada).
  • Biaya-biaya di atas mungkin berbeda sesuai dengan ketentuan Polis.

  • Usia masuk:
    • Pemegang Polis: 21–55 tahun
    • Tertanggung: 1–60 tahun (Asuransi Dasar)
  • Masa asuransi hingga usia 100 tahun.
  • Pembayaran premi yang fleksibel (Pembayaran tahunan, semesteran, dan bulanan).
  • Penarikan sebagian minimal sebesar Rp500.000 dengan saldo minimal setelah penarikan Rp1.000.000. 
  • Penarikan seluruh nilai investasi tidak dikenakan biaya dan mengakibatkan polis berakhir.
  • Nilai Investasi = Harga Unit x Jumlah Unit yang terbentuk.
  • Nilai Aset Bersih dihitung per harian.
  • Cuti Premi (Premium Holiday) dapat diajukan oleh Pemegang Polis sejak 30 hari kalender sebelum jatuh tempo pembayaran premi berikutnya dan paling lambat diajukan 10 hari kalender sebelum jatuh tempo pembayaran premi berikutnya.

Davestera Optima

  • Pembayaran Nilai Investasi bila Nasabah mengundurkan diri dalam masa asuransi.
  • Pembayaran Nilai Investasi bila Nasabah tetap hidup pada masa akhir asuransi.
  • Pembayaran Nilai Investasi dan Santunan Duka bila Tertanggung meninggal dunia dalam masa asuransi. Besaran Uang Pertanggungan (UP):
Usia Tertanggung Saat Meninggal Dunia Manfaat Meninggal Dunia yang Dibayarkan
< 2 Tahun 20% Uang Pertanggungan
â‰Ĩ 2 Tahun, dan < 3 Tahun 40% Uang Pertanggungan
â‰Ĩ 3 Tahun, dan < 4 Tahun 60% Uang Pertanggungan
â‰Ĩ 4 Tahun, dan < 5 Tahun 80% Uang Pertanggungan
â‰Ĩ 5 Tahun 100% Uang Pertanggungan
  • Tambahan manfaat pertanggungan bila nasabah meninggal dunia akibat kecelakaan (sampai usia 65 tahun). 
  • Bila Tertanggung memiliki polis asuransi BRI Life lainnya yang juga memberikan proteksi risiko Meninggal Dunia akibat kecelakaan, maka BRI Life akan memberikan perlindungan risiko Meninggal Dunia akibat Kecelakaan maksimal sebesar Rp2.000.000.000 (dua milyar rupiah).

  • Kebebasan memilih alokasi Dana Investasi sesuai dengan profil risiko. 
  • Nilai investasi berkembang mulai tahun pertama.
  • Uang Pertanggungan 150% dari Premi Tunggal.
  • Gratis biaya penarikan dana.
  • Gratis biaya switching 3 kali per tahun.
  • Biaya rendah untuk pengelolaan (akuisisi).
  • Perlindungan jiwa hingga usia 100 tahun. 
  • Didukung dengan fitur-fitur untuk mengoptimalkan perencanaan finansial terbaik.
  • Nasabah dapat memilih manfaat tambahan (rider) untuk melengkapi proteksi.

Nasabah dapat memilih menginvestasikan dananya pada 5 pilihan produk investasi Sejahtera BRI Life berikut ini: 

Produk Investasi Deskripsi  Komposisi Dana Investasi Risiko
Darlink AMAN

(Money Market)

Instrumen investasi Pasar Uang dengan tingkat likuiditas yang tinggi dalam jangka waktu kurang dari 1 (satu) tahun.  100% Pasar Uang Rendah
Darlink STABIL

(Fixed Income) 

Investasi Pendapatan Tetap yang lebih stabil pada obligasi dalam jangka waktu menengah. 

Tingkat pengembalian hasil lebih tinggi dari instrumen Pasar Uang dengan penekanan pada stabilitas modal.

80%–100% Pendapatan Tetap

0%–20% Pasar Uang

Menengah
Darlink DINAMIS

(Balanced Fund)

Nasabah dapat memilih komposisi investasi, termasuk obligasi, pasar uang, atau saham dalam jangka waktu menengah. 1%–79% Saham

1%–79% Pendapatan Tetap

1%–79% Pasar Uang

Menengah-Tinggi
Darlink AGRESIF

(Equity)

Dana investasi dialokasikan pada instrumen investasi di pasar modal dalam bentuk saham dan pasar uang. 

Hasil investasi relatif tinggi dalam jangka panjang.

80%–100% Saham

0%–20% Pasar Uang

Tinggi
Darlink AMANAH

(Syariah)

Instrumen investasi berbasis syariat Islam, termasuk pasar uang

dan saham untuk pertumbuhan modal jangka panjang.

80%–100% Saham Syariah

0%–20% Pasar Uang Syariah

Tinggi
Ketentuan
  • Minimum 10% alokasi dana di satu Fund Option dengan jumlah alokasi fund 100%.
  • Maksimum 5 instrumen fana untuk setiap Account Dana.

Tahun Alokasi Dana Investasi Biaya Akuisi
Ke- 1 20% 80%
Ke-2 81% 19%
Ke-3 Dst 100%

*Biaya Akuisisi hanya berlaku untuk premi dasar.

Rider Manfaat
Term Insurance Manfaat pertanggungan tambahan bila Tertanggung meninggal dunia (maksimal sampai dengan usia 65 tahun).
Personal Accident Plus Manfaat pertanggungan tambahan bila Tertanggung meninggal dunia akibat kecelakaan atau mengalami cacat tetap total/sebagian akibat kecelakaan (maksimal sampai dengan usia 65 tahun).
Total Permanent Disability Manfaat pertanggungan tambahan Total Permanent

Disability (TPD) sebesar 50% UP dasar (acceleration benefit) bila Tertanggung mengalami cacat tetap total akibat sakit maupun kecelakaan. 

Critical Illness Manfaat pertanggungan bila Tertanggung didiagnosis salah satu dari 49 penyakit kritis. Manfaat Critical Illness sebesar 50% UP dasar (acceleration benefit). 
Hospitalization Cash Plan Manfaat pertanggungan untuk biaya rawat inap harian di rumah sakit akibat kecelakaan atau sakit maksimal 120 hari per tahun (maksimal sampai usia 65 tahun). 
Medicare Manfaat asuransi kesehatan dengan proteksi lengkap. Fasilitas klaim cashless yang dapat digunakan di beberapa negara.
Medicare Plus Manfaat asuransi kesehatan dengan proteksi lengkap dan pertanggungan yang lebih luas. Fasilitas klaim cashless untuk menjangkau akses kesehatan di luar negeri. 

Biaya Akuisisi Biaya Akuisisi
Biaya Administrasi Rp25.000 per bulan
Biaya Top Up 5% dari setiap jumlah Premi Top Up
Biaya Asuransi Biaya asuransi dasar dan premi tambahan dikenakan setiap bulan dan dipotong dari Nilai Investasi.
Biaya Pengelolaan Investasi
  • Darlink AMAN: 1,00% (per tahun)
  • Darlink STABIL: 1,25% (per tahun)
  • Darlink DINAMIS: 1,50% (per tahun)
  • Darlink AGRESIF: 2,00% (per tahun)
  • Darlink AMANAH: 1,75% (per tahun)
Biaya Pengalihan Dana Investasi
  • Bebas Biaya Pengalihan Dana untuk 3 (tiga) transaksi per tahun polis;
  • Pengalihan Dana Investasi lebih dari 3 kali transaksi per tahun polis, selanjutnya akan dikenakan biaya sebesar Rp45.000 per transaksi.
Biaya Penarikan sebagian Nilai Investasi Tidak dikenakan biaya.
Biaya Penebusan Polis Tidak dikenakan biaya.
Free Look Period Rp150.000 dan ditambah biaya medical check up (jika ada).
Keterangan
  • Biaya premi nasabah sudah termasuk komponen:
    • Biaya administrasi, 
    • Biaya akuisisi, 
    • Biaya pemeliharaan,
    • Biaya pencetakan polis, 
    • Biaya pemasaran,
    • Biaya komisi yang diberikan BRI Life kepada Mitra Rekanan dalam aktivitas kerja sama pemasaran produk ini (jika ada).
  • Biaya-biaya di atas mungkin berbeda sesuai dengan ketentuan Polis.

  • Usia Masuk:
    • Tertanggung: 1-65 tahun (Asuransi Dasar).
    • Pemegang Polis: minimum 21 tahun.
  • Masa Asuransi: Hingga Tertanggung berusia 100 tahun. 
  • Masa Pembayaran Premi: Sekaligus/Tunggal
  • Penarikan sebagian minimal sebesar Rp500.000 dengan saldo minimal Rp1.000.000 setelah penarikan.
  • Penarikan seluruh nilai investasi tidak dikenakan biaya dan polis berakhir. 
  • Ketentuan manfaat tambahan (rider):
    • Bersifat optional.
    • Terdapat masa tunggu (waiting period) dan ketentuan masa tunggu bila Pemegang Polis tidak mau menjalani Medical Check-Up (MCU) sesuai dengan ketentuan Underwriting.

Davestera Optima Syariah

Davestera Optima Syariah adalah produk asuransi unit link yang menawarkan manfaat proteksi jiwa plus investasi yang optimal berbasis prinsip-prinsip syariah. 

  • Pembayaran Uang Pertanggungan (UP) dan Nilai Investasi ke Ahli Waris bila Tertanggung meninggal dunia dalam masa aktif asuransi. 
  • Tambahan manfaat pertanggungan bila Tertanggung meninggal dunia akibat kecelakaan (sampai usia 65 tahun).
  • Pembayaran Nilai Investasi bila Tertanggung mengundurkan diri atau tetap hidup dalam masa asuransi.

  • Jaminan pengembangan nilai investasi selama jangka waktu satu tahun.
  • Masa perlindungan atas risiko meninggal dunia atau cacat tetap total karena kecelakaan dengan jangka waktu lima tahun.
  • Alokasi Dana Investasi Sejahtera BRI Life instrumen investasi berbasis syariah, yaitu Darlink AMANAH (Syariah).
  • Didukung dengan fitur-fitur untuk mengoptimalkan perencanaan finansial terbaik.
  • Nasabah dapat memilih manfaat tambahan (rider) untuk melengkapi proteksi. 
  • Nilai investasi yang berkembang sejak tahun pertama.
  • Dana kebajikan hingga 150% dari kontribusi dasar tunggal.
  • Bebas biaya switching hingga 3 kali setahun.
  • Bebas biaya penarikan sebagian atau keseluruhan nilai investasi.

Keuntungan Beli Asuransi di Duitpintar
Manfaat seumur hidup
Perlindungan asuransi jiwa hingga seumur hidup
Harga Terbaik
Jaminan premi termurah untuk Anda
Bantuan Klaim Online
Jaminan manfaat asuransi sesuai polis
Konsultasi Gratis
Konsultasi agen untuk bantu memilih polis yang tepat

Rangkuman Polis BRI Life Davestera

Asuransi BRI Life Davestera adalah produk yang memberi manfaat perlindungan jiwa seumur hidup plus investasi untuk mencapai kestabilan finansial nasabah dan keluarga di masa depan. 

Asuransi Davestera BRI Manfaat Pertanggungan 
Davestera
  • Nasabah dapat memilih 5 pilihan instrumen asuransi sesuai dengan profil risiko. 
  • Pencairan Nilai Investasi bila Nasabah mengundurkan diri dalam masa asuransi atau tetap hidup hingga masa asuransi berakhir. 
  • Pencairan Nilai Investasi + Santunan Duka bila Tertanggung meninggal dunia dalam masa asuransi. 
  • Gratis biaya penarikan dana dan biaya switch 3 kali dalam satu tahun. 
  • Terdapat banyak pilihan rider atau manfaat tambahan untuk mengoptimalkan proteksi.
Davestera Optima
  • Pertumbuhan nilai investasi sejak tahun pertama.  
  • Uang Pertanggungan (UP) mencapai 150% dari total premi.
  • 5 pilihan instrumen asuransi.
  • Pencairan Nilai Investasi bila Nasabah mengundurkan diri dalam masa asuransi atau tetap hidup hingga masa asuransi berakhir. 
  • Pencairan Nilai Investasi + Santunan Duka bila Tertanggung meninggal dunia dalam masa asuransi. 
  • Pilihan rider atau manfaat tambahan untuk mengoptimalkan proteksi.
  • Gratis biaya penarikan dana dan biaya switch 3 kali dalam satu tahun.
Davestera Optima Syariah 
  • Manfaat pertanggungan sama dengan polis Davestera Optima, namun dijalankan berdasarkan prinsip syariah. 
  • Dana Investasi dikelola di instrumen investasi berbasis syariah. 

Risiko Investasi BRI Life Davestera

Risiko Pasar

Risiko penurunan harga instrumen investasi akibat kondisi makro ekonomi yang kurang kondusif.

Risiko Likuiditas

Risiko ketika aset investasi tidak dapat dikonversi menjadi uang tunai atau pada harga yang sesuai karena berbagai faktor pasar.

Risiko Ekonomi dan Perubahan Politik

Perubahan kondisi ekonomi, kebijakan politik hukum, ketentuan perundang-undangan, atau peraturan pemerintah lainnya terkait dunia investasi, bidang perasuransian, dan usaha–baik di dalam maupun luar negeri.

Risiko Kredit

Risiko terkait kondisi keuangan BRI Life terkait kemampuannya kemampuan dalam membayar kewajiban terhadap Nasabah.

Risiko Gagal Bayar

Risiko akibat Pihak Ketiga (Penerbit Instrumen Investasi) mengalami wanprestasi (default) atau tidak mampu memenuhi kewajibannya untuk melunasi pokok utang, bunga, dan/atau dividen.

Risiko Operasional

Risiko yang mungkin terjadi dari faktor-faktor internal dan eksternal yang memengaruhi kegiatan operasional perusahaan.

Risiko Klaim

Risiko klaim nasabah ditolak karena tidak sesuai syarat dan ketentuan yang disepakati sebelumnya.

Risiko Pembatalan Polis

Risiko akibat Nasabah memberi keterangan, pernyataan, dan penjelasan yang tidak benar dalam Surat Permintaan Asuransi.

Pengecualian Polis Asuransi BRI Life Davestera

Klaim meninggal dunia akan ditolak bila terjadi akibat risiko-risiko yang dikecualikan dalam polis, termasuk:

  • Tindakan bunuh diri dan/atau percobaan bunuh diri.
  • Percobaan pencederaan diri oleh Tertanggung–baik yang
  • dilakukannya dalam keadaan sadar/waras atau pun dalam keadaan tidak sadar/tidak waras.
  • Tindakan kejahatan dan/atau percobaan tindak kejahatan oleh Tertanggung/Ahli Waris/ pihak yang berkepentingan atas Polis.
  • Tindakan kejahatan dan/atau percobaan tindakan kejahatan, atau pelanggaran hukum dan/atau percobaan pelanggaran hukum yang dilakukan oleh Tertanggung atau perlawanan yang dilakukan oleh Tertanggung pada saat terjadinya penahanan atas diri seseorang (termasuk Tertanggung) yang dijalankan oleh pihak yang berwenang.
  • Pengaruh, terlibat, dan/atau penyalahgunaan narkotika, Psikotropika, alkohol, racun, gas atau bahan-bahan sejenis, substansi berbahaya, dan obat-obatan berbahaya lainnya (kecuali obat resep yang dikeluarkan dokter).
  • Diagnosis HIV/AIDS.
  • Kelainan jiwa, cacat mental, neurosis, psikosomatis, atau psikosisi.
  • Kelainan bawaan/cacat bawaan atau penyakit bawaan.
  • Pengecualian lainnya yang terdapat pada Riplay Polis atau Ringkasan Informasi Produk dan Layanan Produk Davestera BRI Life. 

Premi Asuransi BRI Life Davestera

Asuransi Jiwa BRI Life
Temukan polis terbaik sesuai kebutuhan!
4

Premi asuransi jiwa unit link berbeda-beda untuk setiap nasabah, tergantung beberapa faktor seperti:

  • Pilihan polis, 
  • Usia Tertanggung, 
  • Manfaat Pertanggungan, 
  • Pilihan Dana Investasi Sejahtera BRI Life, 
  • Riwayat kesehatan, 
  • Pilihan rider (bila ada). 

Berikut ini informasi kisaran premi BRI Life Davestera: 

Polis  Premi Dasar (Per Tahun) Ketentuan 
Davestera  Mulai Rp12.000.000 Pembayaran premi fleksibel (periode tahunan, semesteran, dan bulanan).
Davestera Optima  Minimal Rp15.000.000 dengan Top-Up minimal Rp1.000.000 Pembayaran sekaligus atau sekali bayar. 
Davestera Optima Syariah  Minimum kontribusi sebesar Rp15.000.000

Catatan: Biaya premi sudah termasuk komponen biaya dan/atau komisi yang diberikan kepada pihak Bank dalam rangka kerja sama Bancassurance.

Informasi premi di atas tidak mengikat dan hanya perkiraan. 

Contoh Ilustrasi Davestera BRI Life

Ilustrasi Asuransi Davestera

Data Tertanggung
Usia Masuk 30 tahun
Jenis Kelamin Laki-laki
Cara Pembayaran Premi Tahunan
Masa Pembayaran Premi Selama masa asuransi (s.d. usia 100 tahun)
Premi Dasar Rp12.000.000
Premi Top-Up Berkala –
Pilihan Dana Investasi 100% Darlink STABIL
Manfaat Asuransi Uang Pertanggungan Masa Asuransi
Asuransi Dasar

Meninggal Dunia

Rp500.000.000  70 Tahun
Critical Illness Rp250.000.000 30 Tahun
Perkiraan Pertumbuhan NIlai Investasi BRI Life Davestera

Perkiraan Pertumbuhan NIlai Investasi BRI Life Davestera

Ilustasi Manfaat  Usia 50 Tahun  Usia 70 Tahun
Manfaat Nilai Investasi (dengan asumsi tingkat investasi tinggi) Rp542.239.000 Rp3.566.520.000
Santunan Penyakit Kritis (bila didiagnosis salah satu dari 34 penyakit kritis) Rp250.000.000 (Tidak ada karena masa pertanggungan Critical Illness adalah 30 tahun dari usia masuk Tertanggung)
Santunan Meninggal Dunia + Nilai Investasi yang Terbentuk Rp500.000.000 + Rp542.239.000 = Rp1.042.239.000 Rp500.000.000 + Rp3.566.520.000 =Rp4.066.520.000

Ilustrasi Asuransi Davestera Optima

Data Tertanggung
Usia Masuk 30 tahun
Jenis Kelamin Laki-laki
Cara Pembayaran Premi Sekaligus
Masa Pembayaran Premi Selama masa asuransi (s.d. usia 100 tahun)
Premi Dasar Rp100.000.000
Uang Pertanggungan Rp150.000.000
Perkiraan Pertumbuhan NIlai Investasi BRI Life Davestera Optima

Perkiraan Pertumbuhan NIlai Investasi BRI Life Davestera Optima

Ilustasi Manfaat  Usia 50 Tahun 
Manfaat Nilai Investasi (dengan asumsi tingkat investasi tinggi) Rp882.532.000
Santunan Meninggal Dunia + Nilai Investasi yang Terbentuk Rp150.000.000 + Rp882.532.000 = Rp1.032.532.000

Catatan: 

  • Pertumbuhan nilai investasi di atas hanya merupakan ilustrasi atau perkiraan.
  • Nilai investasi dapat meningkat atau menurun tergantung perkembangan jenis investasi yang dipilih dengan segala risikonya. 
  • Tidak ada jaminan hasil kinerja investasi dari setiap periode.

Cara Cek Polis BRI Life Davestera

Nasabah dapat cek saldo dari nilai investasi produk unit-link Davestera melalui beberapa cara berikut ini:

Kantor Cabang BRI Life Terdekat

Datang langsung ke kantor pusat atau kantor cabang terdekat dengan membawa polis asli, KTP, dan/atau dokumen terkait lainnya. 

Kamu juga bisa cek nomor polis BRI Life di kantor cabang langsung. 

Call Center BRI Life

Hubungi call center 1500-087 dan tanyakan langsung perihal laporan saldo dan informasi lainnya. 

Kamu harus menyiapkan data verifikasi, termasuk:

  • Nama lengkap, 
  • Nomor polis, 
  • Nomor KTP, 
  • Data diri dan dokumen lainnya yang dibutuhkan.

Aplikasi BRI Life My Access

Tidak perlu repot datang ke kantor cabang BRI Life langsung. BRI Life merilis Aplikasi Mobile BRI Life My Access untuk memudahkan nasabah dalam akses informasi dan layanan polis asuransi BRI Life secara digital. 

Cara cek saldo BRI Life Davestera dan informasi polis lainnya:

  • Download Aplikasi BRI Life MyAccess di AppStore atau Google Play. 
  • Registrasi dengan masukan Data Polis yang sudah diberikan oleh BRI Life ketika penerbitan polis. 
  • Kode Verifikasi dikirim melalui SMS ke nomor ponsel yang terdaftar di BRI Life. 
  • Selesaikan proses registrasi. 
  • Login Bri Life Davestera dengan Username dan Password yang kamu buat. Klik Lupa Password untuk mendapatkan password baru melalui email kamu. 
  • Klik ‘Unit Link’ pada Home Page. 
  • Informasi daftar Polis nasabah akan keluar. 
  • Klik pada BRI Life Davestera, akan muncul informasi:
    • Nama Produk,
    • Nomor Polis,
    • Status Polis Nasabah,
  • Klik “NAB Harian” untuk menampilkan daftar Darlink yang akan muncul dalam grafik NAB (harian, bulanan, tahunan) lengkap dengan harga NAB dari masing-masing Darlink. 

Kamu bisa mengakses website resmi https://brilife.co.id/laporan-unit-link dan https://myaccess.brilife.co.id/ untuk informasi lebih lanjut.

Cara Klaim BRI Life Davestera

Apakah Davestera bisa diambil? Nasabah atau Ahli Waris dapat mengajukan klaim dengan cara di bawah ini:

 

Cara Klaim BRI Life Davestera

Cara Klaim BRI Life Davestera

Klaim Akhir Asuransi

BRI Life akan membayarkan sebesar Nilai Investasi akhir Polis dikurangi biaya lain (bila ada) pada masa akhir asuransi bila Tertanggung tetap hidup hingga masa polis berakhir. 

Cara Klaim:

  • Lengkapi dokumen klaim akhir asuransi: 
    • Isi Formulir Permohonan Manfaat Akhir Asuransi dengan benar dan lengkap oleh Pemegang Polis. 
    • Polis asli beserta perubahan (addendum) Polis terakhir.
    • Fotokopi identitas Pemegang Polis yang masih berlaku.
    • Surat Kuasa bermaterai dari Pemegang Polis yang cukup (bila dikuasakan).
    • Dokumen lain diminta/dibutuhkan oleh BRI Life berkaitan dengan permintaan pembayaran Manfaat Akhir Asuransi.
  • Kirimkan dokumen klaim ke:
    • Alamat: Graha Irama, lantai M, Jl. HR Rasuna Said Blok X-1 kav 1-2, Jakarta 12950.
    • Email: cs@brilife.co.id
  • Atau hubungi kontak di bawah ini untuk info syarat klaim asuransi BRI Life lebih lanjut: 
    • Call Center: 1500-087
    • Telepon: (021) 526-1260, 526-1261
    • Fax: (021) 526-1258, 526-1472

Klaim Meninggal Dunia

BRI Life akan membayarkan sebesar UP plus Nilai Investasi akhir Polis dikurangi biaya lain (bila ada) bila terjadi risiko: 

  • Tertanggung meninggal dunia dalam masa polis. 
  • Tertanggung meninggal dunia akibat kecelakaan dalam masa polis. 

Cara Klaim:

  • Ajukan klaim meninggal dunia selambat-lambatnya 90 (sembilan puluh) hari sejak tanggal meninggal dunia.
  • Lengkapi dokumen klaim meninggal dunia: 
    • Isi Formulir Klaim Meninggal Dunia dengan benar dan lengkap oleh Ahli Waris. 
    • Polis asli beserta perubahan (addendum) Polis terakhir.
    • Fotokopi identitas dari Tertanggung, Pemegang Polis, dan/atau Termaslahat yang mengajukan klaim. 
    • Fotokopi Kartu Keluarga dari Tertanggung, Pemegang Polis, dan/atau Termaslahat yang mengajukan klaim. 
    • Apabila Termaslahat lebih dari satu orang, maka harus melampirkan Surat Kuasa asli dan bermaterai dari seluruh Termaslahat yang dikuasakan kepada salah satu Termaslahat.
    • Surat Keterangan Kematian asli/legalisir asli dari instansi berwenang.
    • Surat keterangan visum et repertum atau surat keterangan otopsi asli (bila diperlukan) dari dokter yang sah dan berwenang.
    • Surat keterangan asli dari kepolisian apabila Tertanggung meninggal dunia akibat kecelakaan.
    • Surat keterangan kematian asli dari Konsulat Jenderal RI setempat, apabila Tertanggung meninggal dunia di luar negeri;
    • Fotokopi buku tabungan Pemegang Polis/ Termaslahat.
    • Dokumen lain diminta/dibutuhkan oleh BRI Life berkaitan dengan permintaan pembayaran Manfaat Asuransi.
  • Kirimkan dokumen klaim ke:
    • Alamat: Graha Irama, lantai M, Jl. HR Rasuna Said Blok X-1 kav 1-2, Jakarta 12950.
    • Email: cs@brilife.co.id
  • Atau hubungi kontak di bawah ini untuk info lebih lanjut: 
    • Call Center: 1500-087
    • Telepon: (021) 526-1260, 526-1261
    • Fax: (021) 526-1258, 526-1472

Klaim Penarikan Seluruh Nilai Investasi

Permohonan klaim dilakukan Pemegang Polis kepada BRI Life dalam masa asuransi, misal pencairan Davestera setelah 5 tahun atau bila Tertanggung mengundurkan diri pada masa polis berlaku. 

Cara Klaim:

  • Lengkapi dokumen klaim akhir asuransi: 
    • Isi Formulir Permohonan Penarikan Nilai Investasi dengan benar dan lengkap oleh Pemegang Polis. 
    • Polis asli beserta perubahan (addendum) Polis terakhir.
    • Fotokopi identitas Pemegang Polis yang masih berlaku.
    • Fotokopi buku tabungan Pemegang Polis.
    • Surat Kuasa bermaterai dari Pemegang Polis (bila dikuasakan).
    • Dokumen lain diminta/dibutuhkan oleh BRI Life berkaitan dengan permintaan penarikan seluruh Nilai Investasi.
  • Kirimkan dokumen klaim ke:
    • Alamat: Graha Irama, lantai M, Jl. HR Rasuna Said Blok X-1 kav 1-2, Jakarta 12950.
    • Email: cs@brilife.co.id
  • Atau hubungi kontak di bawah ini untuk info syarat klaim asuransi BRI Life lebih lanjut: 
    • Call Center: 1500-087
    • Telepon: (021) 526-1260, 526-1261
    • Fax: (021) 526-1258, 526-1472

Pembayaran Klaim

  • PT Asuransi BRI Life wajib melakukan pembayaran klaim dalam durasi 14 (empat belas) hari kerja sejak dokumen pengajuan klaim diterima lengkap, benar, dan disetujui. 
  • Pembayaran Klaim ditransfer langsung ke rekening Pemegang Polis atau Penerima Manfaat yang terdaftar.
  • Silakan hubungi call center BRI Life untuk memantau proses pengajuan klaim nasabah.

Catatan

  • Formulir klaim dapat diunduh dari situs resmi BRI Life pada menu layanan nasabah https://brilife.co.id/unduh-formulir
  • Informasi terkait dokumen yang disyaratkan dapat dilihat pada dokumen Polis atau Ringkasan Informasi Produk dan Layanan. 
  • Penarikan Nilai Investasi minimal Rp500 ribu/penarikan dengan saldo setelah penarikan minimal Rp1 juta.

Cara Membeli Polis Asuransi Davestera

Jika kamu tertarik untuk membeli asuransi Davestera, kamu dapat menghubungi:

  • Layanan call center BRI Life di 1500087
  • Kantor BRI Life terdekat 
  • Laman https://brilife.co.id/

Kemudian, kamu akan diminta mengisi formulir Surat Permintaan Asuransi Jiwa dan melengkapi sejumlah dokumen pelengkap seperti salinan KTP, KK, Akta Lahir, dan lain-lain sesuai persyaratan yang ada. 

Dokumen kemudian akan diperiksa oleh pihak BRI Life melalui proses underwriting dan kamu akan diminta untuk melakukan medical check up jika diharuskan. 

Pihak BRI juga akan menginfokan status pengajuan asuransi, apakah disetujui atau ditolak. Jika disetujui, maka pembayaran premi pertama akan dilakukan dan buku polis akan diberikan padamu. 

Selain itu, kamu bisa mendapatkan berbagai pilihan asuransi jiwa terbaik di di pialang asuransi PT Anugrah Atma Adiguna yang telah terdaftar OJK melalui DuitPintar. 

Keunggulannya, kamu bisa bandingkan dulu premi dan polis dari berbagai perusahaan asuransi terpercaya agar kamu tidak salah memilih asuransi. 

Cara daftarnya juga praktis, isi formulir di bawah ini! 

Cara Daftar Asuransi di Duitpintar
1. Isi Formulir
Isi profil nasabah yang ingin diasuransikan
2. Bandingkan Polis dan Premi
Bandingkan manfaat polis dan premi dari 50+ perusahaan asuransi
3. Pilih Polis
Pilih polis yang diinginkan
4. Tunggu Konfirmasi
Tim Duitpintar akan segera menghubungi Anda dalam waktu 30 menit
5. Pembayaran
Pilih metode dan selesaikan pembayaran
6. Pengiriman Polis
Polis akan dikirimkan ke tempat Anda

Cara Berhenti BRI Life Davestera

Pahami dulu apa saja risikonya bila kamu ingin berhenti asuransi, yaitu kamu akan kehilangan proteksi jiwa dan investasi di masa depan. 

Cara Membatalkan Asuransi BRI Life:

  • Hubungi: 
    • Call center BRI Life di nomor 1500-087.
    • Kantor pusat atau cabang BRI Life terdekat.
    • Agen asuransi tempat kamu membeli polis BRI Life. 
  • Petugas yang bertanggung jawab akan melakukan interview alasan kamu berhenti polis. 
  • Petugas akan mengecek status polis. 
  • Ajukan klaim penarikan seluruh nilai investasi yang ada. 
  • Isi Formulir Pembatalan Polis.
  • Ikuti proses pembatalan, termasuk:
    • Melunasi sisa pembayaran (jika ada).
    • Pengembalian buku polis. 
    • Penyerahan dokumen pembatalan lainnya. 

Rekanan Rumah Sakit Asuransi BRI Life

Nasabah yang membeli rider proteksi kesehatan termasuk Personal Accident Plus, Critical Illness, Health Protection, dan Hospitalization Cash Plan dapat melakukan klaim perawatan kesehatan di provider atau rumah sakit rekanan BRI Life yang tersebat di seluruh Indonesia. 

Berikut ini daftar rekanan RS BRI Life di beberapa lokasi: 

Jakarta

  • RS Jakarta. Jl. Jend. Sudirman No. 49 (021) 5732241.
  • RS Agung. Jl. Sultan Agung No. 67 (021) 8294955/8312790/8298837.
  • RS Pusat Pertamina. Jalan Kyai Maja No. 43 Kebayoran Baru (021) 7219127 / 7219555 / 7219356.
  • RS Pondok Indah. Jl. Metro Duta Kav. Ue – Pondok Indah (021) 7692272 /7657525 / 7500157.
  • RS Puri Cinere. Jl. Maribaya Blok F – 2 / 1 – 10 – Cinere (021) 7545488 / 7545491 – 92.
  • RS Setia Mitra. Jl. RS Fatmawati No. 80 – 82 Cilandak (021) 7656000.
  • RS Tria Dipa. Jl. Raya Pasar Minggu No. 3A Pancoran (021) 7974071 – 73.
  • Rumkital Marinir Cilandak. Jalan Cilandak Kko (021) 7805414.
  • RS Tebet. Jl. Letjen Mt. Haryono No. 8 (021) 8290636.
  • RS Siaga. Jl. Siaga Raya Kav. 4 – 8 Pejaten Barat (021) 7972750.
  • RS Yadika Kebayoran. Jl. Ciputat Raya No. 5 Kebayoran Lama (021) 7291074.
  • RS Jakarta Medical Center. Jl. Buncit Raya No. 15 (021) 7980888,7985177,7940836/37.
  • RS Prikasih. Jalan RS Fatmawati No. 74 Pondok Labu (021) 7504669, 7501192.
  • RS Zahirah. Jl Sirsak No. 21, Jagakarsa (021)  7872210.
  • Klinik Medika I. Jalan Radio Dalam No. 8 (021) 7250849.
  • Klinik Kalibata. Jl. Raya Pasar Minggu No. 8 (021) 79182919.
  • Klinik Medexs. Gedung Perkantoran,  Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 71-73 Pancoran (021) 83705370.
  • Semanggi Specialist Clinic The Plaza Semanggi.  Jl. Jend. Sudirman Kav. 50 (021) 25539326 – 27.

Jawa Barat

  • RS Rajawali. Jl. Rajawali No.38| Telp:022-6031087, 6011913, 6079143,6051087.
  • RS Khusus Bedah Halmahera Siaga. Jl. Ll.Re Martadinata No.28 | Telp: 022-4206061/70858254/4216436.
  • RS Amc (Annisa Medical Center).  Jl.  Raya Cileunyi Rancaekek| Telp: 022-7781630,70804777,70805777; 87835076/77.
  • RS Seto Hasbadi. Jl.  Raya Seroja No.19 Bekasi| Telp: 021-889 58674 / 021-88661412|021-8866141-2.
  • RS Hermina Bekasi. Jl. Kemakmuran No.39, Margajaya| Telp:021-8842121 / 30.
  • RS Bhakti Kartini. Jl. Kartini No.11| Telp:021-8801954 / 88348492.
  • RS Hermina Mekarsari. Jl. Raya Cileungsi – Jonggol Km 1| Telp:021-29232525.
  • Klinik Bhakti Rahayu Leuwiliang. Jl.  Raya Galuga No. 120 Cibungbulang, Bogor| Telp:0251-8648201.
  • RS Medika Dramaga. Jl. Raya Dramaga Km. 7.3 Margajaya Bogor| Telp: 0251-8308900; 081319310610.
  • RS Dr. Sismadi. Jl. Raya Narogong Km.20 Kampung Rawahingkik, Lismununggal, Cileungsi| Telp:021-82484065 / 67.
  • RS Sumber Kasih.  Jl.  Siliwangi No.135| Telp:0231-203815.
  • RS Mitra Plumbon. Jl. Raya Plumbon, Km.11| Telp: 0231-324483/323100.

Jawa Tengah

  • RSIA Plamongan Indah. Jl. Kelapa Gading Raya No.52, Plamongan Sari, Kec.Pedurungan. Telp: 024-6711771.
  • RS Mata Jec Candi Semarang. Jl. Pamularsih Raya No.112 Gisikdrono, Semarang Barat. Telp: 024-8501426.
  • Primaya Hospital Semarang. Jl. Kedungmundu Raya No.24 Kedungmundu, Kec.Tembalang. Telp: 024-86008600.
  • RSU Rizky Amalia Sragen. Jl. A. Yani No.100, Cantel Wetan Rt.01/11. Telp: 0271-8823814.
  • RSIA Restu Ibu Sragen. Ngrampal, Desa Bendungan Pilangsari, Kebayanan Jetis, Sragen. Telp:0271-894584.
  • RS Dr. Oen Solo Baru. Komp. Perumahan Solo Baru, Grogol, Sukoharjo. Telp:0271-620220.
  • RS Islam Surakarta. Jl. Jend. A.Yani Pabelan Kartasura Sukoharjo. Telp: 0271-710571/0271-725134|0271-725134.

Jawa Timur

 

  • RS Islam Muhammadiyah Sumberrejo Bojonegoro : Jl. Raya No 1193, Sumberrejo, Bojonegoro. Telp:0353-331056.
  • Klinik Cakra Medika Bojonegoro: Jl. Bojonegoro – Ngawi No.82, Jetak, Kec. Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Telp:0353-889388.
  • RS Mitra Medika Bondowoso: Jl. Hos Cokroaminoto No.98. Telp: 0332-421981; 423800.
  • RS Perkebunan (Ptpn) X Jember: Jl. Bedadung, No.2. Telp: 0331-487104,485415,485912,426873,4107480331-487226|0331-487226.
  • RS Bina Sehat Jember: Jl.  Jayanegara No.7. Telp:0331-422701/424304/421713.
  • RSU Kaliwates (Pt.Perkebunan Nusantara Xii): Jl. Diah Pitaloka No.1. Telp: 0331485967/489100/3137525/483567/488964.
  • RS Amelia:  Jl. Pahlawan No.25 A Pare. Telp:0354-394118.
  • RS Muhammadiyah Siti Khodijah Kediri:  Jl. Dr. Soetomo No.322 Sukorejo, Kec. Gurah, Kab. Kediri. Telp:0354-545481; 546593.
  • RSU. Muhammadiyah Babat: Jl. Raya Babat-Surabaya Km.04, Ds. Kebalanpelang, Kec. Babat, Kab. Lamongan. Telp: 0822-4510-2523.
  • RSU Citra Medika Lamongan: Jl. Lamongrejo No.28, Jetis, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan. Telp: 0231-201589.

Kota Lain

Review BRI Life Davestera

Bila kamu sedang mempertimbangkan membeli produk unit link, Asuransi BRI Life Davestera adalah salah satu pilihan terbaik. Simak beberapa keunggulannya di bawah ini: 

1. Kebebasan Memilih Alokasi Dana Investasi

Nasabah dapat menginvestasikan dana ke 5 pilihan produk investasi, yaitu: 

  • Darlink AMAN (Money Market)
  • Darlink STABIL (Fixed Income) 
  • Darlink DINAMIS (Balanced Fund)
  • Darlink AGRESIF (Equity)
  • Darlink AMANA (Syariah)

2. Pertumbuhan Nilai Investasi Sejak Tahun Pertama

Kebanyakan produk unit-link dari perusahaan lain pertumbuhan nilai investasi baru berkembang setelah 5 tahun. 

Sedangkan, BRI Life Davestera menawarkan nilai investasi yang tumbuh sejak tahun pertama.

3. Bisa Klaim Bila Mengundurkan Diri

Bila di tengah masa polis nasabah ingin mengundurkan diri, nasabah tetap bisa klaim sebesar Nilai Investasi yang sudah berkembang selama itu. 

Kebanyakan polis unit link lain akan hangus nilai investasinya bila nasabah mengundurkan diri.

4. Gratis Biaya Switch dan Penarikan Dana

Dalam satu tahun, nasabah dapat gratis biaya switch pilihan investasi sebanyak 3 kali dalam setahun. Nasabah juga bisa menarik dana investasi Sejahtera BRI Life secara gratis.

5. Produk Investasi Plus Proteksi

Asuransi Davestera BRI Life menawarkan investasi dan proteksi jiwa sekaligus. Memberi nasabah jaminan dan perlindungan finansial di masa depan.

6. Keamanan dan Privasi Terjaga

Dengan besarnya nama Bank BRI sebagai bank milik pemerintah terbesar se-Indonesia, tentu memiliki kredibilitas tinggi dan manajemen yang sangat baik.

Keamanan data pribadi maupun data perbankan nasabah juga menjadi perhatian utama BRI, apalagi di tengah era digitalisasi saat ini. Maka dari itu, BRI memiliki program data privacy yang berfungsi untuk mengamankan dan melindungi data-data nasabah. 

Namun, nasabah perlu tetap hati-hati akan data perbankan yang dimiliki. Jangan sampai memberikan data-data penting seperti nomor rekening, nomor kartu, PIN, username, password, kode OTP dan lain sebagainya ke orang lain. 

Selain itu, hati-hati terhadap oknum yang mengatasnamakan BRI Life. Jika ada yang mencurigakan, kamu dapat melaporkannya ke layanan resmi perseroan BRI Life melalui Call Center di nomor 1500087, WhatsApp korporat 08119350087, atau email cs@brilife.co.id. 

7. Kredibilitas BRI Life

BRI Life juga menyediakan laporan keuangan tahunan yang dapat diakses secara terbuka oleh umum. Dari data laporan keuangan tahun 2021, didapati peningkatan solvabilitas dengan nilai ratio risk based capital (RBC) BRI Life kuartal III/2021 yang meroket hingga 471%, jauh di atas RBC periode yang sama di 2020 yang mencapai 205%.

Dari sisi aset, BRI life juga mengalami pertumbuhan total aset sebesar 43,36% dari tahun 2020 menjadi Rp17,33 triliun pada kuartal III/2021.

Terakhir, BRI Life juga membukukan pendapatan premi senilai Rp4,89 triliun sampai dengan kuartal III/2021. Hal ini menunjukkan peningkatan sebesar 9,85% year on year (yoy) dari tahun sebelumnya.

Sebagai perusahaan asuransi, angka-angka ini sangat penting karena dapat dijadikan acuan bagi nasabah untuk melihat kinerja dan kredibilitas perusahaan. 

Aturan pemerintah menyatakan bahwa perusahaan asuransi harus memiliki rasio solvabilitas diatas 120% untuk menjamin kemampuan perusahaan membayarkan kewajibannya pada nasabah. 

Selain itu, menurut Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK), perusahaan asuransi wajib memiliki jumlah ekuitas minimal Rp100 miliar dengan aset minimal Rp150 miliar. 

Dari data diatas, dapat dinyatakan bahwa BRI Life berhasil melampaui ambang minimal yang diatur pemerintah serta OJK.

Pelajari Laporan Keuangan Tahunan BRI Life di bawah ini:

Tentang BRI Life Davestera

BRI Davestera  merupakan produk bancassurance hasil kolaborasi PT Asuransi BRI Life dan induk perusahaan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero). 

BRI Life pertama kali didirikan pada 28 Oktober 1987 di bawah naungan Dana Pensiun Bank Rakyat Indonesia untuk memenuhi kebutuhan serta melengkapi pelayanan kepada nasabah perbankan BRI, khususnya nasabah kredit kecil BRI melalui perlindungan Asuransi Jiwa Kredit. 

Tahun demi tahun, BRI Life terus mengalami perkembangan yang signifikan. Hingga pada Juni 2013, BRI Life menjalin kerjasama dengan Bank BRI untuk menciptakan bancassurance unggulan untuk masyarakat Indonesia.

Bancassurance sendiri adalah produk asuransi hasil kerja sama antara Bank dan perusahaan asuransi yang memberi perlindungan sekaligus memberi kesempatan investasi untuk memenuhi kebutuhan finansial nasabah.

Produk keunggulannya adalah Davestera. Sebagai info tambahan, Davestera merupakan singkatan dari Dana Investasi Sejahtera BRI Life. Davestera sendiri terbagi ke dalam 3 kategori, yakni Davestera, Davestera Optima, dan Davestera Optima Syariah. 

Layanan Nasabah BRI Life

Calon nasabah dan nasabah dapat menghubungi pusat informasi Asuransi BRI Life melalui kontak: 

  • Kantor Pusat BRI Life Graha Irama: Jl. H.R.Rasuna Said Blok X-1 Kav 1 & 2 Jakarta 12950. 
  • Call Center: 1500087
  • WhatsApp: 0811-935-0087 (text only)
  • Email: cs@brilife.co.id
  • Website: www.brilife.co.id dan https://myaccess.brilife.co.id/
  • Twitter: @BRILIFEID
  • Facebook: BRI Life Indonesia 
  • Instagram: @brilifeindonesia
  • Aplikasi Mobile: BRI Life My Access

Customer Care Center dan Customer Care

Customer Care Center (CCC) Jakarta

  • Jalan Dr. Soepomo Blok B1-B2 No. 178 Tebet – Jakarta Selatan
  • Telepon: (021) 83792938 / (021) 83785141

Customer Care Center (CCC) Bandung

  • Jalan Buah Batu 102-A Bandung
  • Telepon: (022) 735-18000

Customer Care Center (CCC) Malang

  • Jalan Letjen S. Parman No. 1 Malang
  • Telepon: (0341) 415531

Customer Care Center (CCC) Semarang

  • Jalan Gajah Mada No.170 Semarang
  • Telepon: (024) 8317477

Customer Care Center (CCC) Surabaya

  • Jalan Dr. Sutomo no. 49 Surabaya
  • Telepon: (031) 5678973

Customer Care Center (CCC) Yogyakarta

  • Jalan Cik Ditiro No. 32 Yogyakarta
  • Telepon: (0274) 544073

Customer Care (CC) Balikpapan

  • Kompleks Pertokoan Balikpapan Permai Jalan Jend. Sudirman Blok H-2 No.3 Balikpapan 76114
  • Call Center: (0542) 8504155
  • Telepon: 0812 5667 3275

Customer Care (CC) Banjarmasin

  • Jalan A. Yani km. 5.5 no. 4 A Banjarmasin
  • Call Center: (0511) 3267645
  • Telepon: 0812 5111 5170 / 085289472393

Customer Care (CC) Batam

  • Jalan Laksamana Bintan Komplek Bangun Prakarsa Blok B No. 2 Sei Panas Batam
  • Call Center: (0778) 466655
  • Telepon: 082385068262

Customer Care (CC) Bau Bau

  • Jalan Betoambari Samping Patung Kuda Putih No. 72 Bau bau
  • Call Center: (0402) 2813897

Customer Care (CC) Denpasar

  • Jalan Setiabudi no. 12 Denpasar
  • Call Center: (0361) 420587
  • Telepon: 0859 5378 7159

Customer Care (CC) Gianyar

  • Jalan Setiabudi no. 12 Denpasar
  • Call Center: (0361) 9063148
  • Telepon: 0877 6146 3905

Customer Care (CC) Jambi

  • Jalan Prof M. Yamin no. 31 kel. Payolebar kec. Jelutung Jambi
  • Call Center: (0741) 5910297
  • Telepon: 0853 8478 4654

Customer Care (CC) Kendari

  • Jalan Abdullah Silondae No. 89 Mandonga Kendari
  • Call Center: (0401) 3128703
  • Telepon: 0821 9693 2679

Customer Care (CC) Lampung

  • Jalan Diponegoro No. 122 Teluk Betung – Bandar Lampung
  • Call Center: (0721) 481959
  • Telepon: 0812 7368 4766

Customer Care (CC) Makassar

  • Jalan Dr. Sam Ratulangi Blok B 7 No. 7 Makassar
  • Call Center: (0411) 8111171
  • Telepon: 0813 4198 8760 / 0852 1263 6490 / 0813 9888 6823

Customer Care (CC) Manado

  • Ruko Mega Smart Blok I F 1 No. 7 Jalan Piere Tendean Boulevard Manado
  • Call Center: (0431) 8880279, Telepon: 0821 9172 4062

Customer Care (CC) Medan

  • Jalan Ayahanda No. 43 B-C Sei Putih Barat Medan Petisah Sumut 20118
  • Call Center: (061) 80512917
  • Telepon: 0812 6430 4054

Customer Care (CC) Palembang

  • Jalan Kapt. A. Rivai No. 1 ART. 04/02 Kel. 26 Ilir
  • Call Center: (0711) 318928
  • Telepon: 0812 7462 5562

Customer Care (CC) Palu

  • Jalan Gatot Subroto No. 44 B
  • Call Center: (0451) 4021900
  • Telepon: 082292609722

Customer Care (CC) Pekanbaru

  • Komplek Sudirman City Square Blok A no. 9 Jalan Jend. Sudirman Pekanbaru
  • Call Center: (0761) 34553
  • Telepon: 0812 6838 3666 / 085289472394

Customer Care (CC) Bekasi

  • Jalan Dr. Soepomo blok B1 – B2 No. 178 Tebet Jaksel
  • Call Center: (021) 83792938 / 89792937
  • Telepon: 081617766992 / 081288487545

Customer Care (CC) Bogor

  • Jalan Pajajaran No. 28 C Bogor
  • Call Center: (0251) 8310839

Customer Care (CC) Cirebon

  • Jalan Veteran No. 37 Cirebon
  • Call Center: (0231) 211511
  • Telepon: 0823 1622 2536

Customer Care (CC) Tasikmalaya

  • Jalan Gunung Sabeulah No. 50 Tasikmalaya
  • Call Center: (0265) 7525292
  • Telepon: 0812 2285 0949

Customer Care (CC) Jember

  • Jalan Gajahmada No. 193 Jember
  • Call Center: (0331) 427511, Telepon: 082131533288

Customer Care (CC) Kediri

  • Jalan Dhoho 181 Kediri
  • Call Center: (0354) 696663
  • Telepon: 081333340600

Customer Care (CC) Tegal

  • Jalan Kol. Sugiarto, Ruko Nirmala Estate III- B5, Panggung, Tegal
  • Call Center: (0283) 324544
  • Telepon: 082322425796

Customer Care (CC) Sidoarjo

  • Jalan Dr. Sutomo No. 49 Surabaya
  • Call Center: (031) 5689973
  • Telepon: 082132649595

Customer Care (CC) Purwokerto

  • Jalan Dr. Angka No. 37 Purwokerto 53115
  • Call Center: (0281) 643367 / 6577200
  • Telepon: 0822 4258 6767

Customer Care (CC) Surakarta

  • Kavling Bisnis Center BRI Life Jalan Dr. Supomo, Surakarta
  • Call Center: (0271) 719764
  • Telepon: 0812 1566 1442 / 0857 4118 8193

FAQ: Orang Juga Bertanya

Apa Itu Asuransi BRI Life Davestera?

Asuransi unit link plus proteksi jiwa dan pilihan manfaat tambahan asuransi kesehatan yang merupakan produk unggulan dari PT PT Asuransi BRI Life.

Apa Saja Produk Asuransi Davestera BRI Life?

Davestera sendiri terbagi ke dalam 3 kategori, yakni Davestera, Davestera Optima, dan Davestera Optima Syariah.

Apakah Davestera Bisa Diambil?

Ya. Keunggulan Davestera adalah nilai tunai investasi tetap bisa diambil ketika nasabah mengajukan pengunduran diri selama masa asuransi berjalan. Nasabah juga bisa mengajukan klaim di masa akhir asuransi. Syarat dan ketentuan berlaku.

Berapa Lama Klaim Asuransi BRI Life?

Jika pengajuan klaim disetujui, pihak BRI Life akan menghubungi nasabah dan proses klaim akan berjalan antara 14 hari hingga 17 hari sejak dokumen pencairan dinyatakan lengkap oleh pihak BRI Life.

Bagaimana Cara Mendapatkan Brosur BRI Life Davestera?

Dapatkan brosurnya di https://brilife.co.id/asuransi-dana-investasi-sejahtera-davestera- atau hubungi call center BRI Life 1500-087.

Bagaimana Cara Cek Asuransi BRI Life?

Cara cek polis Asuransi BRI Life:

  • Kunjungi langsung kantor BRI Life terdekat.
  • Hubungi call center BRI Life
  • Kunjungi laman https://brilife.co.id/
  • Login BRI Life Davestera di Aplikasi BRI Life My Access

Apa Saja yang Dicover BRI Life?

BRI Life menawarkan berbagai produk asuransi yang menawarkan perlindungan jiwa dan perencanaan keuangan, optimalisasi dana investasi, asuransi jiwa debitur, perlindungan kecelakaan, kesehatan, dan kematian, serta perencanaan pendidikan anak.


Asuransi BRI Life Davestera, Cek Promo Premi dan Manfaatnya
Dapatkan penawaran terbatas FLASHSALE + Diskon 15% untuk premi mulai Rp2,5 juta/tahun!
+62