Commonwealth Life | Cek Daftar Produk, Manfaat, dan Profilnya
Commonwealth Life adalah perusahaan asuransi yang cukup terkenal di Indonesia.
Asuransi ini sudah ada di Indonesia sejak tahun 1992. Commonwealth Life berada di naungan grup keuangan Commonwealth Bank of Australia Group (CBA).
Asuransi Commonwealth Life menawarkan berbagai macam produk asuransi yang terbagi menjadi dua jenis utama, yaitu produk asuransi jiwa unit link dan produk asuransi jiwa tradisional.
Tertarik dengan asuransi Commonwealth Life?
Yuk, simak penjelasan seputar produk asuransi ini, manfaat, cara klaim, dan rumah sakit rekanannya.
Mengenal Asuransi Commonwealth Life
Akhir tahun 2018, FWD Group mengumumkan akuisisi 80 persen saham Commonwealth Bank of Australia pada PT Commonwealth Life.
Nilai transaksi mencapai US$300 juta. Pada bulan Juni 2020, PT FWD Life Indonesia resmi mengakuisisi PT Commonwealth Life.
Perusahaan pun kini berganti nama menjadi PT FWD Insurance Indonesia (FWD Insurance).
Awalnya kepemilikan saham terbesar Commonwealth Life dimiliki oleh Grup Commonwealth Bank of Australia sebesar 80 persen dan 20 persen oleh PT Gala Arta Jaya.
Seperti sudah dijelaskan di atas, asuransi Commonwealth sendiri menawarkan berbagai macam produk asuransi yang terbagi menjadi dua jenis utama, yaitu produk asuransi jiwa unit link dan produk asuransi jiwa tradisional.
Perlindungan asuransi jiwa dan kesehatan dengan unit Link Commonwealth Life terdiri atas beragam polis asuransi jiwa dengan manfaat proteksi dan investasi.
Asuransi jiwa tradisional terdiri dari polis dengan manfaat proteksi yang meliputi asuransi pendidikan, asuransi kecelakaan, asuransi jiwa berjangka, dan asuransi kesehatan.
Produk-produk yang ditawarkan tersebut tentunya telah mendapatkan otorisasi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
PT Commonwealth Life adalah anggota Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) dan telah terdaftar serta diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor izin usaha KEP773/KMK.017/1993 dan tanggal izin usaha 6 Agustus 1993.
Pilihan produk Asuransi Commonwealth Life
Asuransi Commonwealth Life akan memberikan berbagai pertanggungan bagi setiap nasabah setianya.
Berikut ini adalah berbagai pertanggungan yang diberikan berdasarkan jenis polisnya.
1. Asuransi Jiwa Tradisional Danatra Cendekia
Produk asuransi ini menawarkan perlindungan jiwa dan dana pendidikan bagi anak tertanggung (orang tua).
Pembayaran premi tunggal asuransi ini sebesar Rp20 juta.
Manfaat:
- Memberikan kepastian dana pendidikan untuk anak secara fleksibel yang bisa dibayarkan sesuai dengan umur anak
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan plus hasil investasi saat polis berakhir
- Bebas premi dan masih tetap bisa mendapatkan manfaat biaya pendidikan jika orangtua (tertanggung) meninggal dunia atau cacat tetap total selama masa asuransi
- Apabila anak (ahli waris) meninggal dunia di masa asuransi, akan diberikan manfaat Rp10 juta dan premi yang sudah dibayarkan akan dikembalikan
2. Asuransi Jiwa Tradisional COMM Personal Accident (COMMPACT)
Asuransi kecelakaan ini memberikan perlindungan jiwa risiko meninggal dunia maupun cacat yang diakibatkan oleh kecelakaan.
Manfaat:
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan jika tertanggung meninggal dunia atau cacat akibat kecelakaan
- Uang pertanggungan akan meningkat tiap tahunnya mulai polis tahun ke-4 dan seterusnya
3. Asuransi Jiwa Tradisional COMM Term Life (COMM Term)
Produk asuransi jiwa murni dengan perlindungan perorangan atas risiko meninggal dunia karena sakit atau kecelakaan yang berlaku di seluruh dunia.
Manfaat:
- Manfaat pertanggungan mulai dari Rp500 juta jika tertanggung meninggal dunia karena sakit atau kecelakaan
- Mendapatkan uang santunan duka Rp50 juta jika meninggal dunia akibat kecelakaan
- Mendapatkan 50 persen dari uang pertanggungan apabila tertanggung didiagnosis penyakit tak tersembuhkan
4. Asuransi Jiwa Tradisional Money Back in Safe
Manfaatnya berupa uang pertanggungan yang dapat dipilih sesuai kebutuhan.
Program ini sangat memungkinkan nasabah untuk ikut mendaftarkan pasangan sebagai tertanggung.
Manfaat:
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung meninggal dunia akibat kecelakaan
- Pengembalian premi 50 persen dari yang telah dibayarkan, jika di tahun ke-5 tertanggung masih hidup
- Pengembalian premi 75 persen dari yang telah dibayarkan, bila di tahun ke-10 tertanggung masih hidup
5. Asuransi Jiwa Tradisional COMM Living Protection
Produk ini memberikan sejumlah manfaat jika terjadi risiko meninggal dunia atau menderita cacat tetap total karena sakit atau kecelakaan.
Manfaat:
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung meninggal dunia atau cacat tetap total karena sebab apa pun
6. Asuransi Jiwa Tradisional COMM Protector
Memberikan perlindungan atas kepemilikan aset nasabah.
Saat terjadi risiko meninggal dunia, cacat total sementara atau cacat tetap total, nasabah akan menerima manfaat sejumlah uang pertanggungan.
Manfaat:
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung meninggal dunia karena sebab apa pun
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung cacat tetap total karena sebab apa pun
7. Asuransi Jiwa Tradisional Life Plus
Produk perlindungan jiwa ini memberikan manfaat asuransi jiwa dan cacat tetap total dan pengembalian premi yang akan dibayarkan di akhir tahun ke-5 dan ke-10 jika tidak terjadi klaim meninggal dunia atau cacat tetap total.
Manfaat:
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung meninggal dunia karena sakit atau kecelakaan
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung cacat tetap total karena sakit atau kecelakaan
- Manfaat pengembalian premi sebesar 50 persen dari yang telah dibayarkan, bila di tahun ke-5 tertanggung masih hidup
- Manfaat pengembalian premi sebesar 75 persen dari yang telah dibayarkan, bila di tahun ke-10 tertanggung masih hidup
8. Asuransi Jiwa Tradisional Life Protection
Produk perlindungan jiwa ini memberikan manfaat asuransi tambahan cacat tetap total dan pengembalian premi yang telah dibayarkan di akhir tahun ke-2,4,6,8, dan 10 jika tidak terjadi klaim meninggal dunia atau cacat tetap total.
Manfaat:
- Santunan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung meninggal dunia karena kecelakaan dalam masa enam bulan pertama berlakunya polis
- Santunan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung meninggal dunia karena sakit dan kecelakaan dalam masa setelah enam bulan pertama berlakunya polis
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung cacat tetap total karena kecelakaan dalam masa enam bulan pertama berlakunya polis
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung cacat tetap total karena sakit atau kecelakaan setelah enam bulan pertama berlakunya polis
- Manfaat pengembalian premi apabila tertanggung masih hidup di tahun ke-2,4,6,8, dan 10
9. Asuransi Jiwa Tradisional COMM Protector
Program asuransi jiwa berjangka yang memberikan perlindungan atas kepemilikan aset nasabah yang pembiayaannya berasal dari lembaga keuangan.
Manfaat:
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung meninggal dunia karena sebab apa pun
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung cacat tetap total karena sebab apa pun
- Asuransi Jiwa Tradisional Asuransi Jiwa KPR
- Program asuransi yang mampu memberikan manfaat bagi nasabah jika terjadi risiko meninggal dunia sewaktu-waktu, dengan membayarkan sejumlah uang pertanggungan.
10. Asuransi Jiwa Tradisional Proteksi Tabungan Idaman
Produk yang memberikan perlindungan jiwa dan kesehatan dengan santunan rawat inap di rumah sakit selama masa asuransi dan manfaat 100% uang pertanggungan untuk meninggal dunia.
Manfaat:
- Memberikan pertanggungan sebesar 100 persen dari saldo tabungan bila pemegang polis meninggal dunia
- Mendapatkan manfaat santunan rawat inap hingga Rp 1 juta per hari bila tertanggung memerlukan perawatan rumah sakit
11. Asuransi Jiwa Tradisional Life Privilege
Produk yang mampu memberikan manfaat perlindungan asuransi jiwa dan cacat tetap total, dan pengembalian premi yang telah dibayarkan di akhir tahun tertentu.
Manfaat:
- Mendapatkan santunan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung meninggal dunia karena kecelakaan dalam masa enam bulan pertama berlakunya polis
- Mendapatkan santunan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung meninggal dunia karena sakit dan kecelakaan dalam masa setelah enam bulan pertama berlakunya polis
- Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung cacat tetap total karena sakit atau kecelakaan
12. Asuransi Jiwa Unit Link INVESTRA Link Extra
Asuransi ini memadukan asuransi jiwa dan investasi untuk merencanakan pendidikan anak, masa pensiun, sekaligus melindungi kekayaan.
Manfaat:
- Santunan maksimal 50 persen uang pertanggungan dasar bila tertanggung menderita penyakit yang tidak tersembuhkan
- Santunan duka maksimal Rp50 juta bila pembayar premi meninggal dunia akibat kecelakaan
- Santunan duka maksimal Rp20 juta apabila salah satu tertunjuk ahli waris meninggal dunia akibat kecelakaan
13. Asuransi Jiwa Unit Link INVESTRA Titanium
Investasi ini dilengkapi dengan perlindungan asuransi dalam satu paket nasabah dan anggota keluarga lainnya dengan beragam kelebihan.
Manfaat:
- Memberikan 50 persen dari uang pertanggungan bila tertanggung menderita penyakit yang tidak tersembuhkan
- Alokasi investasi yang lebih besar sejak polis mulai berlaku
13. Asuransi Jiwa Unit Link INVESTRA Platinum
Program asuransi ini memadukan asuransi jiwa dan investasi dengan manfaat lebih dan memberikan alokasi investasi yang lebih besar sejak polis mulai berlaku.
Manfaat:
- Uang pertanggungan dan hasil investasi bila tertanggung meninggal dunia karena sebab apa pun
- Pemegang polis akan mendapatkan nilai hasil investasi bila masa polis telah berakhir
14. Asuransi Jiwa Unit Link Maxiwealth Link
Program asuransi jiwa dengan 100% premi yang dialokasikan untuk investasi sejak tahun pertama polis.
Manfaat:
- 100 persen premi yang dibayarkan langsung dialokasikan untuk investasi sejak tahun pertama polis
- Perlindungan jiwa hingga usia tertanggung 99 tahun
- Mendapatkan 50 persen uang pertanggungan yang dibayarkan lebih awal apabila tertanggung mengalami penyakit yang tak tersembuhkan
15. Asuransi Jiwa Unit Link Elite Link
Asuransi ini menyediakan manfaat lebih dengan memberikan alokasi investasi lebih besar sejak polis mulai berlaku.
Manfaat:
- Santunan maksimal 50 persen uang pertanggungan dasar bila tertanggung menderita penyakit yang tidak bisa disembuhkan
- Premi langsung dialokasikan untuk investasi sejak tahun pertama polis
16. Asuransi Jiwa Unit Link Prime Value
Produk asuransi ini mampu memberikan perlindungan jiwa seumur hidup sebesar uang pertanggungan dan nilai investasi.
Manfaat:
- Perlindungan jiwa seumur hidup dengan manfaat uang pertanggungan dan nilai investasi
- Memiliki manfaat khusus penyakit tak tersembuhkan tanpa ada tambahan biaya premi
17. Asuransi Jiwa Unit Link COMM Link Signature
Dilengkapi dengan perlindungan asuransi dalam satu paket untuk perencanaan keuangan masa depan.
Manfaat:
- Seluruh premi yang dibayarkan akan dialokasikan untuk investasi
- Perlindungan jiwa sampai usia tertanggung 99 tahun
- Jaminan nilai premi yang dibayarkan
- Jaminan perlindungan sebesar selisih penurunan nilai premi yang dibayarkan
18. Asuransi Jiwa Unit Link INVESTRA Link Prosper
Produk asuransi jiwa terbaru yang memberikan perlindungan yang lengkap sekaligus investasi bagi nasabah.
Manfaat:
- Seluruh premi yang dibayarkan akan dialokasikan ke investasi sejak tahun pertama polis
- Mendapatkan 50 persen uang pertanggungan apabila tertanggung menderita penyakit yang tidak tersembuhkan
19. Asuransi Kecelakaan Diri COMMIT
Program perlindungan kecelakaan diri 24 jam sehari di mana saja yang memberikan manfaat berupa uang pertanggungan hingga uang santunan dan biaya pengobatan akibat kecelakaan.
Manfaat:
- Uang pertanggungan sebesar Rp50 juta bila meninggal dunia akibat kecelakaan
- Santunan biaya pengobatan akibat cedera tubuh hingga Rp1,5 juta
- Premi mulai dari Rp10.000 per bulan
20. Asuransi Kesehatan Medical Fund Benefit
Program asuransi kesehatan yang dijadikan solusi perlindungan diri untuk meringankan biaya medis tepat pada waktu yang diperlukan.
Manfaat:
- Santunan rawat inap hingga Rp300 ribu per hari bila tertanggung harus terpaksa dirawat karena sakit atau sebab apa pun
- Santunan biaya perawatan hingga Rp1,5 juta per hari bila tertanggung harus menjalani perawatan di rumah sakit
- Manfaat pembedahan hingga Rp6 juta
Keunggulan produk Asuransi Commonwealth Life
Jika diperhatikan dari daftar di atas, Commonwealth Life Insurance memiliki beberapa jenis produk yaitu jiwa tradisional, jiwa unit link, kesehatan, dan kecelakaan diri.
Setiap jenis asuransi tersebut terbagi lagi menjadi beberapa kategori produk dengan manfaatnya dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
Berikut rangkuman manfaatnya.
- Asuransi Jiwa Tradisional memberikan santunan tunai atas risiko meninggal dunia.
- Asuransi Jiwa Unit Link memberikan santunan tunai atas risiko meninggal dunia dan nilai tunai investasi.
- Asuransi Kesehatan menanggung biaya perawatan kesehatan berupa rawat inap, rawat jalan, pembedahan, dan lainnya.
- Asuransi Kecelakaan Diri menanggung biaya perawatan rumah sakit dan santunan meninggal dunia atas risiko kecelakaan diri.
Cara klaim Asuransi Commonwealth Life
Klaim asuransi Commonwealth Life termasuk mudah dilakukan yang mana nasabah cukup mengisi formulir klaim dan melengkapi dokumen sesuai dengan jenis klaim yang ingin diajukan.
Kemudian, nasabah datang langsung ke kantor pusat/cabang Commonwealth Life terdekat untuk menyerahkan formulir beserta dokumen klaim. Jangan lupa untuk meminta tanda terima sebagai bukti pengajuan klaim.
Cara klaim Asuransi Jiwa Commonwealth Life
- Isi formulir klaim (K1 diisi oleh ahli waris dan K2 diisi oleh dokter)
- Polis
- KTP Tertanggung (SIM bila kecelakaan)
- KTP ahli waris
- Sertifikat/Surat keterangan kematian
- Surat izin pemakaman/kremasi
- Surat evakuasi jenazah (jika meninggal di luar negeri)
- BAP polisi (jika meninggal secara tidak wajar dan kecelakaan)
- Medical Report (catatan lengkap selama pasien dirawat di rumah sakit)
- Dokumen lain yang dianggap perlu oleh Penanggung
Cara klaim Asuransi Kesehatan/Penyakit Kritis Commonwealth Life
- Isi formulir klaim (M1 diisi oleh Tertanggung dan M2 diisi oleh dokter)
- Polis
- KTP Tertanggung/bukti diri lain untuk tertanggung tambahan
- Kwitansi RS asli/legalisir rumah sakit
- Medical Report (catatan lengkap selama pasien dirawat di rumah sakit)
- BAP polisi (untuk kasus kecelakaan)
- Dokumen lain yang dianggap perlu oleh Penanggung
Layanan nasabah, call center dan alamat kantor Commonwealth Life
Layanan nasabah Commonwealth Life bisa dijangkau oleh nasabah dengan menghubungi customer care center atau mengunjungi langsung kantor pusat/cabang terdekat.
Berikut informasi lengkap layanan nasabah Commonwealth Life.
- Alamat Kantor Pusat Commonwealth Life: Gedung WTC 6, Lantai 8, Jl. Jend. Sudirman kav 29-31, Jakarta 12920
- Commonwealth Insurance Customer Service: 1500525
- Email: commcenter@commlife.co.id
- Instagram: instagram.com/commlifeid/
- Twitter: twitter.com/CommLifeID
- Facebook: facebook.com/commlifeId
- Website: www.commlife.co.id Rumah sakit rekanan Commonwealth Life Insurance
Kantor cabang Commonwealth Life di Indonesia
Di ata sudah disinggung saat ingin mengajukan klaim, nasabah harus datang untuk menyerahkannya ke pihak asuransi di kantor cabang atau pusat.
Berikut daftar alamat kantor cabang Commonwealth Life.
- Commonwealth Life Jakarta: Menara Ravindo 8th Floor, Jl. Kebon Sirih No. 75, Jakarta Pusat 10340, Telp. (021) 21230010
- Commonwealth Life Bekasi: Komp. Ruko Bekasi Mas Blok B20, Jl. Jend. Ahmad Yani No. 14, Bekasi 17144, Telp. (021) 88950123
- Commonwealth Life Bogor: Jl. Pajajaran No. 70B, Sukasari, Bogor 16166, Telp. (0251) 8348947
- Commonwealth Life Serpong: Ruko Alam Sutera Town Center 10C, No. 3 dan 5 Perumahan Alam Sutera, Serpong, Telp. (021) 2900 8650
- Commonwealth Life Bandung: Jl. Wastukencana No. 87, Bandung 40116, Telp. (022) 8588 0220
- Commonwealth Life Purwokerto: Jl. DI Panjaitan No. 104, Purwokerto 53147, Telp. (0281) 637441
- Commonwealth Life Tasikmalaya: Gedung Focus Excellent (FE) Lt. 2, Jl. R.E. Martadinata No. 109, Tasikmalaya 46133, Telp. (0265) 7525255
- Commonwealth Life Yogyakarta: Code Square Kav. E-G, Jl. Kolonel Sugiono No. 77 Yogyakarta 55152, Telp. (0274) 418221
- Commonwealth Life Semarang: Komplek Ruko Pemuda Mas Blok A No. C-2, Jl. Pemuda â Semarang Tengah, Semarang 50132, Telp. (024) 3562306
- Commonwealth Life Malang: Jl. Terusan Kawi no. 9 Kavling B, Kel. Bareng, Kec. Klojen, Malang 65116, Telp. (0341) 559045
- Commonwealth Life Surabaya: Jl.Raya Darmo No.85, Surabaya 60265, Telp. (031) 5683141
- Commonwealth Life Denpasar: Komplek Pertokoan Hoky Land, Jl. Gatot Subroto 888 Kav. 2, Denpasar, Bali 80116, Telp. (0361) 410475
- Commonwealth Life Mataram: Ruko Bung Hatta, Jl. Bung Hatta No. 1, Unit 1, Majeluk â Pejanggik, Mataram, Nusa Tenggara Barat 83121, Telp. (0370) 6170876
- Commonwealth Life Jayapura: Ruko Jayapura Pasifik Permai blok F-2, Jl. Frans Kaisiepo, Kelurahan Bhayangkara, Kecamatan Jayapura Utara, Jayapura 99112, Telp. (0967) 524 399
Rumah sakit rekanan Asuransi Commonwealth Life
Commonwealth Life Insurance memiliki rekanan rumah sakit, klinik, laboratorium, dan optik yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia dan luar negeri.
Rekanan rumah sakit Commonwealth Life terbagi menjadi rekanan untuk Comm Health dan rekanan untuk Comm Classy Care dan Comm Extra Care.
Berikut daftar rumah sakit rekanan dalam negeri dan luar negeri.
Rumah sakit rujukan Asuransi Commonwealth Life di Indonesia
Berikut ini adalah daftar rumah sakit rujukan untuk pelayanan medis rawat inap bagi nasabah yang mendaftar program asuransi tambahan Comm Health.
Rumah sakit rekanan Asuransi Commonwealth Life area Jabodetabek
- Jakarta: RS. Grha Kedoya, Jl. Panjang No 26. Kedoya Utara, 021-56982222/29910999
- Jakarta: Klinik Medikids By Mhdc Kemang, Jl. Benda Raya No.98 C, Cilandak Timur, Pasar Minggu, 021-780 1541
- Bogor: RSU. Melania, Jl. Raya Pahlawan No.91 Bondongan, 0251- 8321196 / 0251-4506389
- Depok: Medikids By Mhdc Wakaf Depok, Mall Pesona Square Lantai 3, L3-1,2,3 Jl. Ir. Juanda No.99, Bakti Jaya, Sukmajaya, 021-77817199
- Tangerang: Siloam Hospitals Kelapa Dua, Jl. Raya Kelapa Dua No.1001 Kelapa Dua, 021 â 8052 4900
- Bekasi: Happy Dental Clinic Ciputra Cibubur , Ciputra Cibubur Lt.2 Jl. Alternatif Cibubur, Jatikarya, Jati Sampurna, 021-2937-6835
Rumah sakit rekanan Asuransi Commonwealth Life Jawa Barat
- Cirebon: Apotek Kimia Farma 0531 â Perumnas, Jl. Ciremai Raya No. 275, Harjamukti, 0231-481958
- Subang: RS. Perkebunan Nusantara 8 Subang, Jl. Otto Iskandar. No.1. Subang, 0260-420406
- Sukabumi: RS. Ridogalih, Jl. Gudang No. 24 Sukabumi, 0266-221983
- Cikarang: Klinik Sritina, Jl. Imam Bonjol No.08 Warung Bongkok Cikarang Barat, 021- 8883767
- Tasikmalaya: Optik Melawai Mayasari Plaza, Lt Dasar Blok C No. 01, 0265-2316161
Rumah sakit rekanan Asuransi Commonwealth Life Jawa Tengah
- Semarang: RS. Roemani Muhammadiyah, Jl. Wonodri. No.22, 024 â 8444623
- Purwokerto: RSKB. Jatiwinangun, Jl. Jatiwinangun No. 54. Purwokerto, (0281) 638169
- Tegal: RS. Mitra Siaga Tegal, Jl. Palaraya No. 54 Tegal, 0283-353387
- Wonogiri:Â RS. PKU Muhammadiyah Selogiri, Jl. Lama Bulak Nambangan Selogiri, 0273-322 624
Rumah sakit rekanan Asuransi Commonwealth Life Jawa Timur
- Surabaya: RS. Phc Surabaya, Jl. Prapat Kurung Selatan No.1 Tanjung Perak, 031-3294801
- Gresik: Klinik Mata Utama Kmu Gresik, Jl. Sumatera No.27f, Gkb, Randuagung, 031-3930011
- Kraksaan: Lab Klinik Sejahtera Kraksaan, Jl. Sutomo No. 32 rt.001/Rw.001, Kulon, Kraksaan, 0335-841410
- Malang: Persada Hospital, Jl. Panji Suroso Araya Business Center Kav.Ii-Iv, 0341-2996333
Rumah sakit rekanan Asuransi Commonwealth Life Sumatera
- Bukittinggi: RSU. Madina, Jl. Guru Hamzah No.17, 0752-21388 EXT 228
- Padang: Klinik & Apotek Wd Farma, Jl. Ujung Gurun No.75 Rt.002/Rw.004 Padang Pasir, Padang Barat, 0751-8951697
- Lubuk Linggau: Siloam Silampari Lubuk Linggau, Jl. Yos Sudarso Rt.11 Taba Jemekeh. Lubuk Linggau Timur I, 0733-3035900
- Palembang: Klinik Pratama Pelabuhan Palembang, Jl. Mayor Memet Sastrawirya No.2, Boom Baru, 08127845851
- Tebing Tinggi: RS Chevani, Jl. Prof M. Yamin No.17 0621-3950222
Rumah sakit rekanan Asuransi Commonwealth Life Kalimantan
- Ketapang: Klinik Kimia Farma Ketapang, Jl. Agus Salim No.31, 0534-3035532
- Banjarbaru: RS. Mawar Banjarbaru, Jl. Panglima Batur No.52, 0511-4780717
- Palangkaraya: RS. Awal Bros Betang Pambelum, Jl. Tjilik Riwut Km.6.6 Rt.005/Rw.008 Bukit Tunggal. Jekan Raya, 0536-4281888
- Balikpapan: Lab Kf Balikpapan, Jl. Mayjend Sutoyo No. 92 Gunung Malang, Klandasan Ilir, 0542-8500493
Rumah sakit rekanan Asuransi Commonwealth Life Sulawesi
- Mamuju: RSUD. Mamuju, Jl. Re. Martadinata Mamuju â Sulbar, 0426-21107
- Bone: RS. Hapsah, Jl. Urip Sumoharjo. No. X Bone 92731 (0481) 2911811
- Palu: RSU. Woodward (Bala Keselamatan), Jl. Lh. Woodward No.1, 0451 â 421769
- Bau-Bau: RS. Murhum, Jl. Sultan Murhum No. 69 Kel. Wajo Kec. Murhum Sulteng. Bau Bau, 0402-2822650
- Manado: RS. Advent Manado, Jl. 14 Februari. No.1. Teling Atas, 0431-847950
Rumah sakit rekanan Asuransi Commonwealth Life Maluku
- Ambon: RS. Bhakti Rahayu Ambon, Jl. Batu Kerbau. Belakang Rri, 0911-342746
Rumah sakit rekanan Asuransi Commonwealth Life Papua
- Jayapura: RS. Provita, Jl. Sam Ratulangi No. 39, 0967-5162888
Rumah sakit rujukan Internasional
Di bawah ini adalah daftar rumah sakit rujukan untuk pelayanan medis rawat inap bagi nasabah Commonwealth Life yang mendaftar program asuransi tambahan Comm Classy Care dan Comm Extra Care.
- Australia: The Royal Melbourne Hospital â City Campus, 300 Grattan Street (corner of Royal Parade), Parkville, Victoria 3050, Australia, +61 3 9342 7000
- Brunei Darussalam: Jerudong Park Medical Centre, Jerudong Park, BG3122, Brunei
- Tiongkok: Beijing United Family Hospital, No.2 Jiangtai Rd, Chaoyang District, +86 10-5927 7000
- Hongkong: HK Adventist Hospital, 40 Stubbs Rd, Hong Kong
- Singapura: Parkway Hospitals Singapore Pte Ltd â East Shore Hospital, 321 Joo Chiat Pl, Singapore 427990, +65 6344 7588
- Thailand: Bangkok Hospital (BMC), 2 Soi Soonvijai 7 New Petchburi Road, Bangkapi, Bangkok 10310, Thailand
Itulah informasi seputar asuransi Commonwealth Life yang bisa dijadikan pilihan proteksi diri dan keluarga tersayang.
FAQ seputar Commonwealth Life
Apa saja produk Asuransi Commonwealth Life?
- Asuransi Jiwa Tradisional
- Asuransi Jiwa Unit Link
- Asuransi Kesehatan
- Asuransi Kecelakaan Diri
Berapa nomor call center Commonwealth Life?
Call Center Commonwealth Life bisa dihubungi melalui Commonwealth Insurance Customer Service di (021) 1500525
Apakah asuransi Commonwealth Life aman?
PT Commonwealth Life adalah anggota Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) dan telah terdaftar serta diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor izin usaha KEP773/KMK.017/1993 dan tanggal izin usaha 6 Agustus 1993. Untuk mendapatkan produknya, kamu sekarang bisa membeli produk FWD Insurance.