Cara Bayar Pajak Mobil Online Bogor via Sambara dan Bapenda
Bayar pajak mobil online Bogor sekarang nggak harus datang ke kantor Samsat. Dengan kemudahan teknologi, kamu bisa melakukannya secara online.
Pajak mobil wajib dibayarkan setiap tahun. Dengan membayar pajak secara rutin, pemilik mobil secara tidak langsung kamu telah membantu masyarakat, daerah, dan negara.
Berada di provinsi Jawa Barat, bayar pajak mobil online Kota Bogor dan Kabupaten Bogor tentu memiliki cara atau langkah yang sama juga ya.
Dulu bayar pajak mobil tahunan mungkin harus dilakukan dengan mendatangi Kantor Samsat atau Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap. Sekarang kamu nggak perlu repot lagi karena ada e-Samsat.
Menurut website resmi bapenda.jabarprov.go.id, e-Samsat Jabar adalah inovasi dari Tim Pembina Samsat Jawa Barat untuk pelayanan pembayaran pajak kendaraan bermotor dan pengesahan STNK melalui ATM Bank.Â
Mekanisme cara pembayarannya ternyata mudah banget lho. Sebelum melakukan pembayaran, kamu perlu memiliki kode bayar terlebih dahulu yang bisa didapatkan dari tiga cara mudah berikut ini!
Cara bayar pajak mobil online Bogor via aplikasi Sambara
Aplikasi Samsat Mobile Jawa Barat (SAMBARA) adalah aplikasi untuk melayani urusan kendaraan bermotor khusus wilayah Jawa Barat. Yang kamu perlukan hanya smartphone dan koneksi internet yang stabil.
Kalau kamu belum punya aplikasinya, lakukan langkah-langkah berikut ini.
- Download aplikasi Sambara di Google Play Store.
- Pilih info PKB pada menu Sambara.
- Isi Nomor Polisi Kendaraan lalu klik Cari.
- Akan muncul total besaran pajak yang harus kamu bayarkan.
- Klik Lanjut Daftar Online.
- Isi nomor KTP dan 5 digit terakhir No. Rangka Kendaraan (cek di STNK).
- Jika sudah, klik Proses.
Cara bayar pajak mobil Bogor via SMS Gateway Samsat
Selain lewat aplikasi Sambara, kamu juga bisa mendapatkan kode bayar dengan cara SMS. Cukup kirim SMS dengan format Esamsat (spasi) No. Rangka (spasi) NIK/KTP, lalu kirim ke 08112119211.
Cara bayar pajak mobil online Bogor via website Bapenda
Nggak jauh berbeda seperti aplikasi Sambara, kamu bisa dapatkan kode bayar dari website resmi Bapenda dengan cara sebagai berikut.
- Kunjungi website Bapenda di ââhttps://bapenda.jabarprov.go.id/infopkb/.
- Isi kolom Nomor Polisi Kendaraan.
- Pilih warna TNKB (hitam, merah, atau kuning).
- Masukkan kode pengaman yang tertera.
- Klik Cari dan akan muncul besaran total pajak yang mesti kamu bayarkan.
- Lanjutkan dengan klik Lanjut Daftar Online.
- Masukkan No. KTP pemilik kendaraan dan 5 digit terakhir No. Rangka Kendaraan (cek STNK).
- Jika sudah, klik Proses.
Nah, jika kamu sudah mendapatkan kode bayar dari salah satu cara di atas, kamu tinggal kunjungi ATM terdekat untuk melakukan pembayaran pajak kendaraan sesuai besaran biaya yang kamu lihat.
Kamu bisa membayarnya di ATM bank BJB, BCA, atau BNI dengan langkah-langkah sebagai berikut.
Bayar pajak mobil Bogor di ATM Bank BJB
- Pilih menu Pembayaran.
- Pilih Lainnya.
- Pilih Pajak/Retribusi Prov Jabar.
- Pilih Pajak Kendaraan.
- Masukan 16 digit kode bayar.
- Pilih Lanjutkan (pastikan data benar dan sesuai).
- Pilih Ya dan simpan struk bukti pembayaran untuk proses pengesahan STNK.
Bayar pajak mobil Bogor di ATM BCA
- Pilih Transaksi Lainnya.
- Pilih menu Pembayaran.
- Pilih MPN/Pajak.
- Pilih Pajak Kendaraan.
- Pilih Pembayaran Pajak.
- Masukkan 3 digit kode Provinsi (Jawa Barat memiliki kode 032).
- Pilih Lanjut.
- Masukkan kode bayar (pastikan data benar dan sesuai).
- Pilih Ya dan simpan struk bukti pembayaran untuk proses pengesahan STNK.
Bayar pajak mobil Bogor di ATM BNI
- Pilih menu Lain.
- Pilih menu Pembayaran.
- Pilih Pajak/Penerimaan Negara.
- Pilih e-Samsat.
- Masukkan kode Institusi (1502) dan 16 angka kode bayar.
- Pastikan data benar dan sesuai lalu pilih Benar.
- Simpan struk bukti pembayaran untuk proses pengesahan STNK.
Selain ATM, kamu juga sebenarnya bisa lho melakukan pembayaran di minimarket terdekat. Kalau kamu memang kebetulan lewat dan lagi nggak sibuk, nggak ada salahnya juga kok untuk memanfaatkan layanan Samsat drive thru dan Samsat keliling.
Perlu diingat juga bahwa pembayaran ini berlaku untuk pajak kendaraan bermotor tahunan (1 tahun sekali).
Kalau kamu ingin perpanjang STNK tiap 5 tahun, kamu belum bisa melakukannya secara online dan harus tetap mendatangi kantor Samsat karena membutuhkan penggantian plat nomor kendaraan dan STNK.
Ketentuan dan keuntungan bayar pajak mobil online lewat e-Samsat Jabar
Meski kamu adalah warga masyarakat Provinsi Jawa Barat yang baik karena taat membayar pajak, jangan lupa juga ada syarat dan ketentuan yang perlu kamu perhatikan dalam bayar pajak mobil online Bogor, yaitu:
- Mobil kamu tidak dalam status blokir Ranmor/blokir data kepemilikan.
- Memiliki telepon dan nomor seluler yang aktif.
- Memiliki nomor rekening tabungan dan kartu ATM di Bank BJB, Bank BNI atau Bank BCA.
- Berlaku untuk pembayaran pajak kendaraan tahunan (1 tahun sekali).
- Tidak berlaku untuk pembayaran pajak kendaraan dan ganti STNK (5 tahunan).
- Masa berlaku pajak yang bisa dibayar adalah kurang dari 6 bulan dari masa jatuh tempo.
- Perseorangan (bukan badan usaha/yayasan/badan sosial).
Selain itu, pembayaran dengan cara online ini pun juga memiliki keuntungan tersendiri, seperti:
- Pembayaran mudah dilakukan lewat ATM.
- Menghindari percaloan.
- Menghindari korupsi penerimaan pajak.
- Memberikan kenyamanan bagi pemilik kendaraan.
- Memiliki lebih dari 38.000 jaringan ATM yang telah bekerja sama dengan samsat online di Indonesia.
Bayar pajaknya dan miliki asuransi mobilÂ
Layaknya kewajiban membayar pajak, pemilik kendaraan juga sebaiknya memiliki asuransi mobil untuk meminimalkan kerugian berkendara yang bisa kapan saja terjadi.
Kalau kamu pikir lagi, biaya perbaikan mobil jika terjadi risiko kecelakaan atau pencurian justru bisa berkali-kali lipat lebih mahal dibanding bayar pajaknya lho.
Sebagai salah satu barang dengan nilai jual yang tinggi, asuransi mobil pun bisa membantu kamu untuk mempertahankan nilai jual tersebut.
Kamu pasti nggak mau dong jual mobil dan ditawar murah karena banyak lecet dan penyok di bagian body eksteriornya?
Jadi, nggak ada ruginya deh punya asuransi mobil. Mobil kamu terjaga, kondisi finansial kamu pun aman. Tinggal pilih asuransi All Risk atau TLO sesuai kebutuhan dan kemampuan finansial.
FAQ
Apa itu e-Samsat Jabar?
e-Samsat Jabar adalah inovasi dari Tim Pembina Samsat Jawa Barat untuk pelayanan pembayaran pajak kendaraan bermotor dan pengesahan STNK melalui ATM Bank.Â
Apakah cara bayar pajak mobil online Kabupaten Bogor sama seperti Kota Bogor?
Tentu, karena sama-sama masih dalam provinsi Jawa Barat, kamu bisa melakukan bayar pajak mobil online Kabupaten Bogor dan Kota Bogor dengan aplikasi Sambara, SMS Gateway Samsat, atau situs resmi Bapenda Jabar untuk mendapatkan kode bayar.Â
Jika sudah, kamu tinggal kunjungi ATM Bank BJB, BCA, atau BNI terdekat untuk melakukan pembayaran pajak mobil sesuai besaran biaya yang kamu lihat.
Apakah pajak mobil 5 tahunan harus ke kantor Samsat?
Betul, kamu belum bisa melakukan bayar pajak mobil 5 tahunan secara online dan harus tetap mendatangi kantor Samsat karena membutuhkan penggantian plat nomor kendaraan dan STNK.
Di mana saja bisa bayar pajak mobil online?
Kamu bisa melakukan bayar pajak mobil online di ATM yang telah bekerja sama dengan e-Samsat daerah kamu.
Namun, kalau kamu lagi ada waktu luang, nggak ada salahnya juga bayar pajak mobil di minimarket terdekat atau ââmemanfaatkan layanan Samsat drive thru dan Samsat keliling jika kebetulan sedang lewat.