Ini Biaya Fogging Mobil dan Manfaatnya untuk Kendaraan
Memberi perawatan pada kendaraan sudah menjadi kewajiban kita sebagai pemilik mobil. Tidak hanya perawatan mesin, kamu juga perlu melakukan perawatan kabin atau interior mobil. Perawatan tersebut tentu berguna membuat kamu merasa nyaman saat berkendara.
Banyak sekali treatment yang bisa kamu pilih, salah satunya adalah fogging mobil. Dengan melakukan treatment kebersihan yang satu ini, kamu akan mendapatkan beragam manfaat.Â
Fogging mobil merupakan sebuah metode penyemprotan asap putih tebal ke dalam ruang kabin mobil dengan menggunakan alat khusus dan cairan disinfektan. Fogging mobil tersebut dilakukan hanya dalam beberapa menit saja. Sangat singkat, bukan?
Umumnya, fogging mobil dilakukan dalam keadaan AC mobil yang menyala agar sirkulasi udara kabin tetap berjalan normal dan dilakukan setiap 45-60 hari sekali guna menjaga sterilisasi kabin mobil dari berbagai macam kotoran, virus, ataupun kuman.
Meski disebut sebagai layanan baru dalam perawatan mobil, biaya fogging mobil ini tidak terlalu mahal, lho. Untuk lebih mengenal fogging mobil, berikut kami berikan informasi lengkapnya.
Biaya fogging mobil
Kira-kira berapa ya estimasi biaya fogging mobil yang perlu disiapkan? Seperti yang telah diketahui sebelumnya, meskipun fogging mobil tergolong baru, tetapi biaya yang dibutuhkan tidak terlalu menguras kantong.
Biasanya, rata-rata biaya fogging mobil yang harus dikeluarkan mulai dari Rp300.000 – Rp450.000. Biaya fogging mobil tersebut bisa berlaku untuk semua jenis mobil, baik yang besar maupun kecil.Â
Namun, biaya fogging mobil tersebut tidak bisa menjadi patokan harga fogging mobil secara mutlak atau pasti karena ada banyak jenis paket yang disediakan oleh jasa fogging mobil.
Selain itu, ada pula biaya fogging mobil tambahan apabila kamu meminta untuk mengukur atau menghitung kuman dan bakteri. Biaya fogging mobil tambahan tersebut berkisar Rp150.000.Â
Selain dengan jasa fogging mobil, kamu juga bisa menghemat pengeluaran dengan melakukan fogging mobil sendiri di rumah. Akan tetapi, harga fogging mobil sendiri ini bervariasi. Meski begitu, caranya sangat mudah.Â
Kamu hanya perlu membeli mesin khusus fogging yang dijual dengan harga sekitar Rp500.000-Rp2.000.000, sedangkan cairannya bisa kamu dapatkan di toko bahan kimia terdekat.
Manfaat fogging mobil
Mobil yang sering dipakai sudah pasti harus sering dirawat pula. Hal tersebut guna menjamin kebersihan mobil dan tidak mengalami masalah atau kendala. Namun, perawatan seringkali hanya dilakukan pada bagian eksterior saja.Â
Sementara pada bagian interior mobil, sangat jarang dirawat. Padahal, interior mobil justru rentan menjadi tempat tumbuhnya bakteri.Â
Untuk itu, perlu dilakukan fogging mobil guna memberi perawatan bagian interior, sehingga tidak memicu timbulnya sarang penyakit. Lantas, apa saja manfaat fogging mobil yang bisa didapatkan, sih? Simak penjelasan berikut mengenai manfaat fogging mobil.
1. Menghambat pertumbuhan jamur
Manfaat fogging mobil yang pertama adalah untuk menghambat pertumbuhan jamur pada interior mobil. Nah, ketika mobil kamu terdapat jamur, hal tersebut akan membuat sirkulasi udara menjadi tidak sehat dan memicu berbagai macam risiko penyakit bagi kamu maupun penumpang lainnya.
2. Membersihkan dan menghilangkan bakteriÂ
Manfaat fogging mobil yang kedua adalah untuk membersihkan dan menghilangkan bakteri yang bersarang dalam interior mobil kamu. Fogging mobil ini akan lebih jauh dapat membersihkan kondisi interior mobil dibandingkan dengan membersihkan mobil secara konvensional.
3. Ruang interior mobil jauh lebih higienis dan sirkulasi udara lebih sehat
Manfaat fogging mobil selanjutnya adalah untuk menciptakan interior yang jauh lebih higienis. Jika sudah bersih dari bakteri dan lain sebagainya, sirkulasi udara di dalam mobil kamu pun juga jadi lebih sehat. Dengan demikian, mobil kamu akan terasa lebih nyaman digunakan untuk berkendara..
4. Meningkatkan efektivitas penggunaan mobil
Fogging mobil juga bisa untuk meningkatkan efektivitas dari penggunaan mobil, sehingga menjadi lebih sehat. Apalagi, di kondisi pandemi seperti saat ini yang mengharuskan untuk selalu menjaga kebersihan, termasuk kebersihan mobil.Â
Dengan begitu, kamu tidak perlu takut berkendara dengan kabin yang kecil di dalam mobil karena ruangan sudah pasti bersih. Â
Jasa fogging mobil terdekat
Bagi kamu yang tidak memiliki mesin fogging mobil sendiri atau tidak memiliki banyak waktu, sehingga membutuhkan jasa fogging mobil, berikut kami berikan informasi mengenai jasa fogging mobil terdekat yang bisa kamu hubungi.Â
Jasa fogging mobil terdekat ini bisa kamu datangi secara langsung.
Jasa fogging mobil Jabodetabek
- Super Fogging Hydro Vacuum
Jl. Karang Tengah Raya No.2B, RT.6/RW.4, Lb. Bulus, Kecamatan Cilandak, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12440, jasa fogging mobil terdekat ini bisa kamu datangi langsung atau dengan menghubungi terlebih dahulu ke nomor 0899-9353-642.
- Al pest & Disinfektan
Komplek Griya Cendekia Blok G3 No.6B, Curug, Kecamatan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16340. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa menghubungi 0897-9780-975.
- Twins Fogging
Puri Cendana Residence No. 8A, Jalan Jati Kramat No.74A, RT.002/RW.005, Jatikramat, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat 17421. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa menghubungi 0812-9022-6421.
- PT Mobi Klinindo Cemerlang
Menara 165 Lantai 4, TB Simatupang Kav 1, Jakarta Selatan, kamu bisa menggunakan jasa fogging mobil terdekat di Jabodetabek. Dengan biaya sebesar Rp350.000, kamu sudah bisa mendapatkan layanan jasa fogging mobil yang mampu selesai dalam waktu kurang lebih 30 menit.Â
Jasa fogging mobil Bandung
- Garda Pest Bandung
Rajawali blok E5 Nomor 20 GPA, RT.08/RW.12, Malakasari, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, kamu bisa mendapatkan pelayanan jasa fogging mobil. Jika ingin mendapatkan informasi lebih lanjut, kamu bisa menghubungi 0812-2468-4959.
- PT Duta Artha Selaras
Jl. Batununggal Indah II No.48, Mengger, Kecamatan Bandung Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat. Kamu bisa langsung mendatangi lokasi tersebut atau bisa menghubungi PT. Duta Artha Selaras terlebih dahulu di nomor 0811-206-853.
Jasa fogging mobil Surabaya
- Jasa Fogging Surabaya
Jl. Rajawali IV No.2, Ngeni, Rewwin, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi 0821-8609-8008 atau dengan mem-follow instagram @jasa_fogging_surabaya.
- JDM Cleaning Service
Jl. Kencana Sari Timur XI No.A 1-2, Gunung Sari, Kecamatan Dukuhpakis, Kota Surabaya, Jawa Timur, kamu bisa mendapatkan jasa fogging mobil terdekat dengan mendatangi langsung ke lokasi atau dengan menghubungi 0812-3456-0536.
Jangan lupa menyiapkan budget lebih sebagai dana perbaikan dan perawatan untuk service mobil sesuai dengan jenis mobil, karena biasanya setiap teknik membutuhkan biaya yang berbeda-beda.Â
Pesan dari kami, berhati-hatilah saat berkendara, karena selain nyawa taruhannya, biaya perbaikannya juga mahal.
Pentingnya asuransi mobil untuk kendaraan
Setelah membaca penjelasan di atas, kamu akhirnya menyadari pentingnya fogging mobil, bukan? Apalagi, di tengah pandemi seperti saat ini. tidak cukup ampuh untuk membunuh virus, tetapi jangan ragu untuk tetap melakukan fogging mobil.Â
Sebab, fogging mobil dapat membatasi dan mengurangi aktivitas bakteri di dalam kabin mobil, sehingga mencegah terjadinya penyebaran virus.
Nah, ada satu hal lagi yang penting dan tidak boleh kamu lewatkan begitu saja. Asuransi mobil adalah salah satu cara yang perlu kamu utamakan juga. Sebab, biaya perbaikan dan perawatan mobil saat ini tidak murah.Â
Jangan sampai ketika mobil kamu mengalami kerusakan, lalu biaya perbaikan akhirnya membebani kamu.Â
Tidak perlu khawatir. Kamu bisa memanfaatkan asuransi all risk supaya kamu tidak perlu memikirkan tagihan bengkel lantaran kamu akan terjamin dari biaya perbaikan kerusakan, bahkan bisa menjamin kamu ketika mobil kamu hilang akibat dicuri.
FAQ
Apa itu fogging mobil?
Fogging mobil dikenal sebagai metode penyemprotan asap putih tebal ke dalam ruang kabin menggunakan alat khusus serta cairan disinfektan dalam beberapa menit. Biasanya treatment ini dilakukan sambil menyalakan AC mobil agar sirkulasi udara kabin tetap berjalan normal.
Perlukah fogging mobil?
Fogging pada mobil pada mobil sangat penting dilakukan. Manfaat fogging pada mobil adalah untuk menjaga kebersihan interior kendaraan tersebut sehingga pengemudi dan penumpang lainnya merasa terus nyaman selama berkendara.
Amankah asap fogging?
Takaran insektisida yang terdapat dalam asap fogging sangat kecil, tetapi cukup untuk membunuh nyamuk. Dalam jumlah kecil, asap yang terhirup tidak menimbulkan efek samping pada manusia. Akan tetapi, jika terhirup dalam jumlah besar, asap fogging bisa mengganggu kesehatan manusia.
Asap fogging terbuat dari apa?
Paling banyak dan sering digunakan adalah malation. Insektisida malation sudah digunakan oleh pemerintah dalam fogging sejak tahun 1972 di Indonesia.