Cover Plat Nomor Akrilik Mobil – Fungsi, Harga, dan Cara Pasang
Bosan dengan tampilan plat nomor standar? Memasang cover plat nomor akrilik mobil mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat.
Tak sedikit pemilik mobil yang melakukan modifikasi mobil termasuk cover plat nomor polisinya. Tujuannya tak lain untuk menambah nilai estetika dan keamanan pada plat nomor.
Bila kamu tertarik untuk ganti plat mobil atau melakukan modifikasi tampilan dengan dudukan nomor berbahan akrilik, simak pembahasan berikut ini ya.
Fungsi cover plat nomor akrilik mobil
Sebelum mengetahui berapa harganya, kamu perlu tahu dulu apa fungsi dari cover atau dudukan plat nomor yang sebenarnya.
Kebanyakan pemilik kendaraan bermotor membeli dudukan untuk tujuan estetik semata. Padahal, kerangka ini bisa menahan plat nomor agar tidak mudah jatuh dan terlepas.
Plat nomor yang tidak dilengkapi dengan dudukan tentu akan rentan mengalami lepas baut sehingga akan mudah jatuh.
Melihat fungsi utama plat nomor polisi sebagai identitas kendaraan dan supaya tidak terkena tilang, memasang dudukan yang terbuat dari bahan akrilik bisa memberi perlindungan ekstra.
Harga cover plat nomor mobil akrilik
Cover plat nomor berbahan akrilik termasuk salah satu jenis modifikasi plat yang diperbolehkan karena menggunakan plat yang asli.
Jenis dudukan plat akrilik banyak diminati oleh pemilik kendaraan bermotor karena bisa memberikan kesan mewah.
Untuk harganya sendiri, dudukan plat nomor ini cukup terjangkau. Kamu bisa membelinya secara online di marketplace dengan harga mulai dari puluhan hingga ratusan ribu rupiah tergantung modelnya.
Siapkan juga biaya lebih untuk ongkos kirim jika membelinya dari marketplace, terutama bila lokasinya jauh dari tempat tinggalmu.
Cara pasang cover plat nomor mobil akrilik
Setelah menemukan cover plat nomor akrilik yang sesuai, kamu bisa memasangnya sendiri di rumah lho.
Pemasangan cover plat nomor berbahan akrilik ini tak jauh berbeda dengan dudukan berbahan plastik. Hanya saja, terdapat tutup yang harus dipasang terakhir.
Berikut langkah-langkah pemasangannya.
- Pasang dudukan plat nomor akrilik pada bumper.
- Tempelkan double tape di bagian atasnya untuk merekatkan plat yang nantinya akan ditempelkan ke dudukan plat akrilik.
- Kemudian, tempelkan plat nomor mobil pada dudukannya.
- Terakhir, rekatkan bagian penutupnya.
Cara yang mudah diikuti bukan? Kamu hanya perlu menyiapkan double tape untuk bisa memasang dudukan plat nomor yang baru.
Harga pasang cover plat nomor mobil akrilik
Jika tak memiliki waktu senggang untuk memasang dudukan plat nomor acrylic sendiri, kamu bisa memanfaatkan jasa pasang yang banyak dijumpai di bengkel mobil.
Biasanya, jasa pasang cover plat nomor ini sudah termasuk dengan dudukannya. Kamu perlu menyiapkan biaya mulai dari Rp250 ribu untuk dudukan tanpa lampu hingga Rp750 ribu untuk dudukan yang memakai lampu.
Meski lebih mahal daripada membeli dan memasangnya sendiri, pasang cover plat nomor di bengkel tentunya akan lebih terjamin karena dikerjakan oleh ahlinya.
Kamu pun juga bisa melakukan custom di bengkel modifikasi mobil asalkan tidak menyalahi peraturan yang berlaku.
Tips memilih cover plat nomor mobil
Memilih cover atau dudukan plat nomor juga tidak sembarangan. Sebab, kesalahan dalam pemilihan bisa membuat dudukan yang kamu pilih tak terpakai.
Ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan sebelum memutuskan mengganti dudukan plat nomor.
Berikut sejumlah tips yang bisa kamu terapkan sebelum terlanjur membeli.
- Pastikan ukuran plat nomor mobil yang ada pada mobil milikmu sudah sesuai dengan panjang dudukan plat nomor yang akan dibeli.
- Pastikan dudukan plat nomor mobil sudah cocok dan sesuai untuk tipe mobil yang kamu punya.
- Pilih bahan yang tidak mudah berkarat maupun patah, seperti akrilik.
Perlu diingat bahwa plat nomor mobil yang belum diganti sejak tahun 2011 memiliki panjang 43 cm dengan lebar 13,5 cm.
Sementara untuk plat nomor polisi yang dicetak setelah tahun 2018, panjangnya berukuran 46 cm dengan lebar 13,5 cm.
Manfaatkan perlindungan asuransi mobil
Pemasangan cover plat nomor mobil akrilik bisa memberikan keamanan untuk plat itu sendiri. Begitu pula dengan asuransi mobil.
Asuransi mobil bisa mendatangkan rasa aman dan nyaman bagi pemegang polis. Sebab, asuransi ini memberikan jaminan atas kerugian finansial yang kamu alami jika terjadi kerusakan atau kehilangan.
Kamu tak perlu khawatir lagi akan biaya servis mobil jika terjadi kerusakan ataupun kehilangan pada mobil kesayangan.
Sebab, perusahaan asuransi akan menanggung kerugiannya begitu kamu membuat pengajuan klaim sesuai dengan polis yang kamu miliki.
Untuk memperoleh ganti rugi dari pihak asuransi, kamu cukup mengajukan klaim asuransi mobil dengan melengkapi berkas persyaratan yang diperlukan.
Asuransi mobil tersedia dalam dua pilihan polis, yaitu asuransi all risk dan asuransi total loss only (TLO). Keduanya memiliki manfaat pertanggungan dan premi yang berbeda.
Apapun jenis polis yang kamu pilih nantinya, asuransi all risk ataupun asuransi TLO, usahakan kamu telah mempertimbangkan dan menyesuaikannya dengan kebutuhan agar tidak sampai membebani finansialmu.
FAQ
Bolehkah memasang cover plat nomor akrilik mobil?
Plat nomor berbahan akrilik termasuk jenis modifikasi plat yang diperbolehkan karena menggunakan plat nomor asli dari kepolisian.
Berapa harga cover plat nomor mobil berbahan akrilik?
Cover atau dudukan plat nomor akrilik bisa kamu dapatkan di marketplace mulai dari puluhan hingga ratusan ribu rupiah tergantung modelnya.
Apakah memasang cover plat nomor mobil itu wajib?
Memasang cover plat nomor mobil merupakan suatu pilihan yang tidak diharuskan. Apabila kamu merasa perlu, maka pemasangan menjadi hal yang tepat dan sebaliknya.
Di mana pasang cover plat nomor akrilik mobil?
Pemasangan dudukan plat nomor akrilik mobil bisa kamu lakukan sendiri di rumah atau jika tak memiliki waktu luang bisa mendatangi bengkel terdekat.