Premi Asuransi Mobil Astra – Biaya, Cara Bayar dan Cek Polis
Premi asuransi mobil Astra adalah iuran yang harus dibayar nasabah setiap bulannya untuk perlindungan kendaraan. Besaran premi asuransi mobil di Astra pastinya berbeda, sesuai dengan polis yang dipilih.Â
Garda Oto merupakan produk asuransi unggulan dari Astra yang memberikan perlindungan menyeluruh untuk mobil kamu. Perusahaan Asuransi Astra menawarkan berbagai kelebihan dari premi yang dibayar nasabahnya.Â
Keunggulan produk asuransi mobil Astra ini antara lain memberi manfaat polis yang lengkap, garansi suku cadang asli hingga layanan antar jemput ke dan dari bengkel.Â
Hanya saja perlu dipahami bahwa manfaat perlindungan tergantung dari nilai premi yang kamu ambil. Nah, di bawah ini penjelasan polis dan premi asuransi mobil Astra lebih lengkap.Â
Rincian premi asuransi mobil AstraÂ
Setiap perusahaan asuransi memiliki perhitungan premi sendiri. Begitu juga dengan Asuransi Astra, di mana perlindungan mobil tergantung dari polis yang dipilih.Â
Premi atau biaya asuransi mobil diatur oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam surat edaran penetapan rate asuransi mobil OJK. Rumus yang dipakai untuk menghitung premi asuransi mobil seperti di bawah ini:Â
- Persentase premi all risk x harga mobil
- Persentase premi TLO x harga mobil
Rumus tersebut menegaskan bahwa semakin tinggi harga mobil maka makin tinggi pula premi asuransinya. Dalam Surat Edaran Nomor 6/SEOJK.05/2017, biaya asuransi terbagi menjadi:Â
- jenis asuransi,
- jenis kendaraan,
- kategori,
- uang pertanggungan, dan
- wilayah.
Pilihan polis asuransi mobil AstraÂ
Nah, seperti yang dijelaskan sebelumnya, biaya premi asuransi mobil Astra tergantung jenis polis asuransi yang dipilih.
Di Asuransi Astra, jenis perlindungan mobil terbagi menjadi dua, yaitu total loss only (TLO) dan all risk/comprehensive.
Total Loss Only (TLO)
Bila diartikan secara bahasa, jenis polis ini artinya hanya kehilangan total. Dengan begitu, dalam dunia asuransi, proteksi yang diberikan adalah untuk kehilangan total atau nilai kerugiannya lebih dari 75 persen dari harga kendaraan.Â
Jenis polis asuransi mobil total loss only ini juga menjamin kerugian apabila kendaraan hilang karena dicuri.Â
ComprehensiveÂ
Sedangkan untuk polis asuransi comprehensive artinya memberi proteksi pada semua risiko. Perusahaan asuransi akan membayar klaim semua jenis kerusakan dari yang ringan hingga berat.Â
Asuransi Astra juga menawarkan manfaat asuransi tambahan (rider) untuk perluasan jaminan polis. Di antaranya meliputi:Â
- Kerusuhan, Huru-hara
- Angin topan, badai, banjir & tanah longsor
- Gempa bumi, tsunami, letusan gunung berapi
- Tanggung Jawab Hukum Pihak Ketiga
Presentase Premi Asuransi Mobil Astra TLOÂ
Berikut penjelasan persentase premi asuransi mobil seperti Astra untuk jenis kendaraan nonbus dan nontruk.Â
Kategori | Uang Pertanggungan | Wilayah 1 | Wilayah 2 | Wilayah 3 |
Kategori 1 | 0 s.d.Rp125.000.000 | 0,47%-0,56% | 0,65%-0,78% | 0,51%-0,56% |
Kategori 2 | >Rp125.000.000 âRp200.000.000 | 0,63%-0,69% | 0,44%-0,53% | 0,44%-0,48% |
Kategori 3 | >Rp200.000.000 âRp400.000.000 | 0,41%-0,46% | 0,38%-0,42% | 0,29%-0,35% |
Kategori 4 | >Rp400.000.000â Rp800.000.000 | 0,25%-0,30% | 0,25%-0,30% | 0,23%-0,27% |
Kategori 5 | >Rp800.000.000 | 0,20%-0,24% | 0,20%-0,24% | 0,20%-0,24% |
Keterangan:
- Wilayah 1: Sumatera dan Kepulauan di sekitarnya
- Wilayah 2: DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten.
- Wilayah 3: Selain Wilayah 1 dan Wilayah 2.
Contoh:Â
Kamu membeli mobil Honda CRV terbaru dengan harga Rp515,9 juta dengan domisili di Jakarta Selatan. Nah, untuk menghitung biaya atau premi asuransi mobil Astra TLO adalah sebagai berikut:Â
0,25% x Rp515.900.000 = Rp1.289.750
Persentase premi asuransi mobil Astra ComprehensiveÂ
Sedangkan untuk rate asuransi mobil Astra sesuai aturan OJK untuk jenis polis comprehensive adalah sebagai berikut:Â
Kategori | Uang Pertanggungan | Wilayah 1 | Wilayah 2 | Wilayah 3 |
Kategori 1 | 0 s.d.Rp125.000.000 | 3,82%â4,20% | 3,26%â3,59% | 2,53%â2,78% |
Kategori 2 | >Rp125.000.000 âRp200.000.000 | 2,67%â2,94% | 2,47%â2,72% | 2,69%â2,96% |
Kategori 3 | >Rp200.000.000 âRp400.000.000 | 2,18%â2,40% | 2,08%â2,29% | 1,79%â1,97% |
Kategori 4 | >Rp400.000.000â Rp800.000.000 | 1,20%â1,32% | 1,20%â1,32% | 1,14%â1,25% |
Kategori 5 | >Rp800.000.000 | 1,05%â1,16% | 1,05%â1,16% | 1,05%â1,16% |
Keterangan:
- Wilayah 1: Sumatera dan Kepulauan di sekitarnya
- Wilayah 2: DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten.
- Wilayah 3: Selain Wilayah 1 dan Wilayah 2.
Contoh:Â
Sedangkan untuk jenis comprehensive, mobil Honda CRV dengan harga Rp515,9 juta dengan pemilik berdomisili di Jakarta Selatan, maka premi asuransi Garda Oto all risk harus dibayar adalah:Â
1,20% x Rp515.900.000 = Rp6.190.800
Cara bayar premi asuransi mobil AstraÂ
Nah, bila sudah menentukan jenis polis yang dibutuhkan untuk melindungi mobil kamu, selanjutnya adalah mengetahui cara pembayaran premi asuransi Astra.Â
Asuransi Astra menyediakan berbagai metode pembayaran premi asuransi mobil. Berikut tahapan caranya:Â
Pembayaran premi dengan kartu kredit
Asuransi Astra menyediakan pembayaran yang terverifikasi secara otomatis melalui payment gateway. Metode ini dilengkapi dengan fasilitas keamanan 3DSecure yang menjamin keamanan transaksi kartu kredit.Â
Berikut tahapan yang bisa dilakukan untuk metode ini:Â
- Pilih Metode Pembayaran Credit Card pada step 3 Pembayaran.
- Klik tombol âBuy Nowâ.
- Masukkan Informasi Kartu Kredit dengan lengkap dan benar (16 digit nomor kartu kredit, bulan & tahun kadaluarsa kartu dan CVV).
- Klik tombol âProcessâ akan muncul halaman keamanan Bank Penerbit Kartu.
- Cek kembali data transaksi dan selesaikan proses pembayaran dengan menggunakan kode OTP yang dikirimkan ke handphone.Â
Pembayaran premi dengan AstraPayÂ
Sebagai kemudahan bagi nasabahnya, Asuransi Astra atau Garda Oto menyediakan aplikasi AstraPay untuk bertransaksi, seperti membayar premi.Â
Sebelumnya, pastikan kamu telah mengunduh AstraPay melalui PlayStore atau AppStore. Pastikan juga kamu sudah melakukan registrasi akun sebelum melakukan pembayaran asuransi.Â
Berikut cara membayar premi asuransi mobil Astra dengan aplikasi AstraPay:Â
- Masukkan nomor HP yang terdaftar di AstraPay.
- Kemudian, kamu akan diarahkan ke halaman detail pembayaran.Â
- Cek kembali nominal pembayaran yang akan memotong saldo AstraPay.Â
- Klik BAYAR dan masukkan 4 kode OTP yang dikirimkan ke nomor telepon yang terdaftar AstraPay.
- Klik SUBMIT untuk menyelesaikan pembayaran.
Pembayaran premi dengan virtual accountÂ
Di samping pembayaran dengan kartu kredit dan aplikasi AstraPay, nasabah juga bisa membayar premi asuransi mobil Astra melalui virtual account Bank Permata.
Pembayaran dapat dilakukan melalui ATM Permata, Permatanet, internet banking Permata, atau ATM bank lain. Berikut tahapannya:Â
Transaksi via ATM Bank Permata
- Masukkan kartu ATM dan PIN Permata.Â
- Pilih menu “Transaksi Lainnya”Â
- Pilih menu “Transfer” dan kemudian pilih “Rekening Virtual Account”.
- Masukkan nomor virtual account Permata dan klik “OK”.
- Periksa kembali data transaksi dan selesaikan proses pembayaran.
Transaksi via Permatanet dan internet bankingÂ
- Masukkan kode mobile banking Permatanet.Â
- Pilih menu “Pembayaran Tagihan”.
- Pilih menu “Virtual Account”.
- Masukkan no. Virtual Account Permata & klik âOkâ.
- Periksa kembali data transaksi dan selesaikan proses pembayaran dengan menggunakan kode OTP yang dikirimkan ke handphone.Â
Transaksi via ATM BCA/Mandiri/ATM Lain (ATM Bersama, ALTO, & Prima)
- Masukkan PIN ATM.Â
- Pilih menu “Transaksi Lainnya”Â
- Pilih menu “Transfer” kemudian pilih “Bank Lain”.Â
- Masukkan kode bank “013” diikuti dengan 16 digit nomor virtual account Permata lalu pilih “Benar”.
- Masukkan jumlah nominal yang harus dibayar lalu pilih âBenarâ.
- Periksa kembali data transaksi dan selesaikan proses pembayaran.
Cara cek polis asuransi Astra
Asuransi Astra dengan produk perlindungan yang menjamin kerugian atas risiko, memberi kemudahan lain yang dibutuhkan para nasabahnya. Salah satunya adalah mengecek polis asuransi Astra.Â
Cara pengecekan polis asuransi Astra pun terbilang gampang, karena cukup melalui aplikasi Garda Mobile. Khususnya untuk mengecek polis asuransi mobil Astra, kamu dapat mengakses e-policy.Â
Cukup dengan memasukkan nomor polis, nomor rangka atau nomor mesin, dan tanggal lahir untuk perorangan.
Selain e-policy, kamu juga dapat menghubungi Garda Center di nomor 1500-122 untuk memperoleh status polis. Ada tiga layanan call center yang bisa kamu hubungi, yaitu:Â
- Telepon: 1500-282 (Senin-Minggu, 24 jam)
- Whatsapp: 08952 1500 282 (Senin-Jumat, 08.00-16.00 WIB)
- Email: hello@astralife.co.id (Senin-Jumat, 08.00-16.00 WIB)
Pentingnya asuransi kendaraanÂ
Salah satu fungsi dari asuransi kendaraan adalah memberi perlindungan pada kendaraan kamu. Luas proteksi yang diberikan mulai dari pencurian hingga risiko tak terduga lainnya.Â
Dengan membayar premi asuransi mobil Astra bisa membantu kamu dalam mengelola pengeluaran karena pertanggungan asuransi akan terus aktif.
Jadi bila kamu mengalami risiko seperti mobil dicuri, mobil rusak karena kecelakaan, bagian mobil dicuri dan sebagainya, kamu tidak perlu terbebani urusan finansial.
Ini karena pihak perusahaan asuransi mobil yang akan menanggung biaya ganti ruginya sesuai kesepakatan dalam polis.
Kamu cukup mengajukan klaim ke pihak asuransi mobil, jika klaim disetujui, maka pihak perusahaan akan mengganti biaya perbaikan mobil atau penggantian bila mobil hilang.
FAQ
Berapa premi asuransi mobil Astra?Â
Premi asuransi mobil Astra atau Garda Oto dengan nilai mobil hingga Rp125 juta, premi untuk polis komprehensif sebesar 3,44 persen dari harga mobil di pasaran. Sedangkan untuk TLO dikenakan 1,14% dari harga mobil.Â
Berapa persen premi asuransi mobil?
Asuransi mobil all risk lebih mahal dibanding dengan asuransi mobil TLO . Biaya yang harus dibayar untuk premi asuransi ini di kisaran 3,5 persen dari harga kendaraan per tahunnya.Â
Apakah klaim asuransi mobil bayar?
Bila melakukan klaim asuransi mobil Astra, ada biaya yang harus dibayar pemilik polis dengan jumlah tertentu. Besaran biaya ini telah diatur oleh Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.Â
Apa yang dimaksud dengan asuransi TLO?
Asuransi TLO memberi perlindungan pada mobil dari risiko kehilangan. TLO juga menjamin risiko pencurian mobil dan kerusakan jika biaya perbaikannya sama atau melebihi 75 persen dari harga kendaraan.