Biaya Servis Alphard Berdasarkan Kebutuhannya di Bengkel
Toyota Alphard dikenal sebagai salah satu mobil favorit orang-orang kaya di Indonesia. Mulai dari artis papan atas, pejabat pemerintah, sampai konglomerat dan kalangan sosialita kebanyakan punya minimal satu Toyota Alphard. Jika kamu ingin juga memilikinya, kamu harus mengetahui biaya servis Alphard terlebih dulu.
Mobil kelas MPV yang lekat dengan kesan prestige dan kemewahan ini memang menawarkan berbagai fitur premium yang disukai kalangan atas. Mulai dari desain eksterior yang anggun, interior yang bertabur kemewahan, mesin yang gahar, hingga fitur keamanan yang terbaik di kelasnya.Â
Harga jual Toyota Alphard memang cukup mahal, yaitu mulai dari Rp1,3 milyar per unitnya. Namun siapa sangka kalau ternyata biaya perawatan dan servis Alphard justru sangat murah untuk kelasnya?
Buat kamu yang tertarik untuk memboyong mobil ini ke rumah, sebaiknya mengetahui rincian biaya servis Alphard terlebih dahulu sebelum membeli.Â
Berikut adalah ulasan lengkap seputar biaya perawatan dan servis Alphard di bengkel resmi dan bengkel spesialis Alphard.
Biaya servis Alphard berdasarkan kebutuhannya
Biaya servis Alphard cenderung beragam tergantung dari bengkel yang menangani ataupun kebutuhan perbaikan yang dijalani. Simak daftar jenis servis Alphard dan biayanya berikut ini.
Biaya service Alphard setiap kelipatan 10 ribu km
Sama seperti mobil-mobil lainnya, Toyota Alphard juga diharuskan untuk menjalani perawatan berkala setiap kelipatan 10 ribu kilometer untuk menjaga kondisi mesin serta memantau kualitas oli supaya senantiasa dalam keadaan yang prima.Â
Banyak yang menyangka, biaya service Alphard ini dikenai biaya yang sangat mahal, mengingat harga jual mobil ini yang tembus angka Rp1 milyar per unit.Â
Namun nyatanya, biaya servis Alphard tak jauh beda dengan mobil produksi Toyota lainnya, lho.Â
Berikut adalah rincian biayanya:
1. 10.000 km
Teknisi akan melakukan pemeriksaan rutin termasuk ganti oli mesin, pengecekan mesin, sistem rem serta sistem ban. Biayanya sekitar Rp358 ribu.Â
2. 20.000 km
Teknisi akan melakukan pemeriksaan rutin 20 ribu km termasuk analisa dan pengecekan fuel supply system, sistem kemudi dan suspensi kendaraan. Biayanya Rp358 ribu.
3. 30.000 km
Sama seperti servis 10.000km, disini teknisi akan melakukan perawatan rutin, mengganti oli, dan memeriksa mesin serta sistem ban dan rem. Biayanya masih sama, Rp358 ribu.Â
4. 40.000 km
Disini teknisi melakukan perawatan rutin ditambah penggantian busi, penggantian oli (transmisi dan diferensial), minyak rem dan saringan udara, serta saringan bahan bakar. Teknisi juga melakukan analisa serta pengecekan charcoal canister. Biayanya menjadi jauh lebih mahal, yaitu Rp913 ribu.
5. 50.000 km
Teknisi melakukan servis berkala termasuk pengecekan mesin, sistem rem, dan ban. Biayanya Rp358 ribu.
6. 60.000 km
Teknisi melakukan servis berkala ditambah dengan pemeriksaan fuel supply system, sistem kemudi dan suspensi kendaraan. Biayanya menjadi Rp1,173 juta.
7. 70.000 km
Biayanya menjadi Rp1,142 juta untuk servis rutin 70.000 km ditambah penggantian oli serta pemeriksaan performa mesin, sistem rem dan ban seperti tekanan, rotasi, & balancing roda depan
8. 80.000 km
Teknisi akan melakukan perawatan yang sama seperti pada jarak tempuh 40.000 km. Biaya servis Alphard kali ini menjadi Rp2,723 juta.
9. 90.000 km
Teknisi melakukan servis rutin ditambah dengan mengganti oli mesin serta melakukan analisa dan pengecekan performa mesin, sistem rem dan ban seperti tekanan, rotasi, & balancing roda depan. Biayanya Rp1,142 juta.
10. 100.000 km
Kali ini biayanya menjadi melonjak tinggi mengingat tingginya jarak tempuh yang telah dilalui oleh Alphard kesayanganmu. Tentunya mobil sudah dalam kondisi yang harus menjalani perawatan yang lebih ekstra supaya menjaga kondisi dan performanya supaya bisa sebaik dan seprima kala kamu pertama kali membelinya. Total kisaran biayanya adalah Rp4,150 juta.Â
Biaya service pintu Alphard
Pintu penumpang Alphard menggunakan sistem sliding door yang memang memiliki risiko kerusakan jika penumpang tak berhati-hati saat membuka dan menutupnya.Â
Hal ini sebetulnya wajar-wajar saja terjad, sebab sistem sliding door yang dimiliki Alphard menggunakan sistem elektronik, bukan konvensional. Sehingga motornya rentan rusak dan membuat pintu lambat atau oblak saat ditutup.
Jika kamu mengalami masalah yang sama dan ingin memperbakinya, kamu perlu merogoh kocek yang cukup dalam, sebab biaya service pintu Alphard ini ada di kisaran Rp800 ribu hingga Rp1 jutaan.
Biaya ganti oli Alphard
Jika kamu bertanya-tanya berapa biaya ganti oli Alphard, estimasi biayanya di bengkel spesialis non resmi ada di kisaran Rp502 ribu untuk Alphard generasi pertama. Sedangkan untuk biaya ganti oli Alphard generasi dua dan tiga, biayanya memang agak lebih mahal, yaitu Rp604 ribu.Â
Namun biaya ganti oli Alphard ini bisa saja berubah-ubah tergantung dari tarif bengkel serta jenis dan merk oli yang dipilih itu sendiri.
Biaya service dashboard Alphard
Bagian dashboard juga bisa dipercantik, lho. Apalagi jika misalnya kondisi dashboard mobilmu bernoda atau memiliki sisa lem yang lengket dan tak bisa dibersihkan. Kamu tentunya ingin membuat tampilan dahsboard menjadi kembali kinclong seperti saat pertama kali kamu membeli mobil.Â
Saat memilih untuk mempercantik atau mengganti pelapis dashboard, kamu bisa memilih bahan yang serupa dengan dashboard aslinya atau menggantinya dengan kulit sintetis. Biaya service dashboard Alphard ini cukup bervariasi. Namun rata-rata harganya dimulai dari Rp1,3 juta untuk sekali pengerjaan.Â
Bengkel spesialis Alphard di Jabodetabek
Bagi kamu yang memiliki Alphard atau tertarik untuk membeli mobil ini, kamu wajib mencari tahu dulu tentang bengkel-bengkel spesialis mana saja yang bisa diandalkan untuk melakukan perawatan berkala.
Pilihan terbaik tentu saja jatuh pada bengkel resmi Auto2000 yang tentunya sudah memiliki standardisasi tersendiri dalam memberi perawatan terbaik untuk seluruh produk Toyota, termasuk Alphard.Â
Namun, bagi kamu yang ingin melakukan servis di bengkel non resmi, sebaiknya mencari bengkel yang memang memiliki spesialisasi mobil Alphard.Â
Berikut adalah daftar bengkel spesialis Alphard di Jabodetabek:
1. Dokter Mobil Cabang Kelapa Gading
Jalan Boulevard Raya Blok QJ3 Kelurahan No.24-25, RT.11/RW.12, Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara
2. Dokter Mobil Cabang Bintaro
Graha Nusantara, Ruko, Jl. RC. Veteran Raya No.8i, RT.3/RW.7, Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan
3. Bengkel Spesialis Toyota Anugerah Motor
Mega Glodok Kemayoran (MGK) Kemayoran LT.5 Blok B 2 No.7, Jakarta Pusat
4. Bengkel Service Dashboard Alphard
Jl. Attahiriyah Gang U No.55K, RT.13/RW.3, Pejaten Bar., Kec. Ps. Minggu, Jakarta Selatan
5. Auto Mekanika
Jl. Taman Makam ABRI no 43, Perigi Baru, Pondok Aren
6. Autolux Cibodas
Jl. Borobudur Raya 89-93, Cibodas Baru
7. Bengkel BOS Bintaro
Jl. RC. Veteran Raya No 19, Bintaro, Jakarta Selatan
8. Bengkel BOS Pamulang
Jl. Raya Siliwangi Pamulang Rt/Rw. 001/001, Pamulang, Tangerang Selatan
9. Carroke Service Gemilang
Jl. Soleh Iskandar No.5, Bogor
10. Rafet Auto – Bengkel Cat Mobil & Body Repair Depok
Jl. Raya Jakarta-Bogor No.37, Sukamaju Baru, Kec. Tapos, Kota Depok, Jawa BaratÂ
11. Setiajaya Toyota Body & Paint
Jl. Tole Iskandar No.2, Sukamaju, Kec. Cilodong, Kota Depok, Jawa BaratÂ
Toyota Alphard dan citranya di Indonesia
Jika kamu memikirkan mobil MPV mewah yang sangat ikonik di Indonesia, pasti langsung teringat dengan nama Toyota Alphard.Â
Ya, siapa yang tak kenal dengan mobil legendaris kesukaan banyak pejabat dan pengusaha kaya di Indonesia ini? Sejak diluncurkan pertama kali pada 2003 silam, Alphard telah jadi mobil mewah andalan banyak orang-orang berkantong tebal di Tanah Air.Â
Jika sewaktu-waktu kamu tengah pelesir ke perumahan-perumahan mewah di sekitaran daerah Kemang, Menteng, ataupun Pondok Indah, pasti kamu dapat melihat jejeran Toyota Alphard yang terparkir rapi di garasi bersama deretan mobil mewah lainnya.Â
Bukan hal yang mengherankan sebetulnya. Sebab, Alphard memang didesain khusus untuk menjawab kebutuhan masyarakat kelas atas yang mendambakan mobil keluarga yang nyaman namun tetap bisa menonjolkan citra luxurious dan berkelas.
Alphard pertama kali resmi mengaspal di Indonesia pada tahun 2003 dengan kode AH10 dan terus meraup sukses hingga generasi ketiganya yang dinamai AH30 dirilis pada 2015 dan terus mengalami perubahan hingga tahun 2021.Â
Yang teranyar, Toyota menambahkan berbagai fitur premium seperti kursi captain seat berbahan kulit yang bisa diatur secara fleksibel untuk meningkatkan kenyamanan, serta beragam fitur keselamatan yang kini semakin lengkap dengan adanya Adaptive Cruise Control (ACC), Automatic High Beam (AHB), Lane Departure Assist, dan Pre Collision System (PCS).
Upgrade-upgrade inilah yang sukses membuat Alphard dikenal sebagai mobil mewah dengan fitur premium yang paling digemari di Indonesia.Â
Spesifikasi Toyota Alphard
New Alphard dihadirkan Toyota dalam tiga tipe varian, yaitu Toyota Alphard 2.5 G A/T, varian 2.5 X A/T, dan varian 3.5 Q A/T.Â
Untuk Alphard tipe 2.500 cc, dibekali mesin DOHC 4 silinder segaris dengan teknologi Dual VVT-i yang bisa menghasilkan daya maksimum 180 ps/6.000 RPM. Sedangkan Alphard tipe 3.500 cc punya jeroan mesin DOHC 6 silinder berteknologi Dual VVT-i yang mampu menciptakan tenaga yang lebih maksimal, yaitu 300 PS / 6.200 Rpm.
Bicara eksterior, sesungguhnya New Alphard 2021 tak mengusung banyak perubahan. Namun kesan elegan tetap dihadirkan Toyota lewat sentuhan grill dan headlamp yang besar di bagian depan, disertai desain lampu sipit khas Alphard yang cantik.Â
Tak cuma itu, mobil ini juga punya desain floating roof dan tampilan lampu LED yang semakin menambah kesan mewah.
Soal pilihan kelir, Alphard hadir dalam 4 varian warna, yakni Black, Graphite Metallic, Steel Blonde Metallic, dan White Pearl. Seluruhnya dibuat menawan karena adanya kombinasi ornamen krom dan glossy yang menghiasi setiap unit mobil ini.Â
Untuk interiornya, Alphard tetap memasang 7 buah kursi super nyaman bermodel captain seat berlapis kulit anti debu dan ornamen kayu premium di bagian depan. Seluruh kursi ini juga dibuat fleksibel mengikuti keinginan penumpang, sehingga bisa diatur sesuka hati.
Untuk menambah kenyamanan, Toyota juga memasang panoramic sunroof dan rear seat entertainment. Kehadiran LCD 10 inchi juga sengaja disematkan untuk meningkatkan fitur hiburan bagi penumpang.Â
Sistem pendinginnya juga tak kalah keren. Kini Alphard juga menggunakan teknologi panel MID serta plasma cluster yang membuat pendingin mobil menjadi lebih dingin dan nyaman. Ditambah sistem AC climate control dual zone yang mampu menyaring debu dan kotoran serta ion negatif sehingga membuat udara menjadi lebih sehat di dalam mobil.
Selain itu, fitur keselamatan pun tak luput diberi upgrade. Selain 7 buah airbags di berbagai sisi dan fitur Intelligent Clearance Sonar yang bisa mendeteksi objek di sekitar mobil.Â
Selain itu, ada fitur Adaptive Cruise Control, Lane Departure Alert with Steering Control dan Pre Collision System (PCS) yang dilengkapi Integrated Camera dan Radar System yang mampu meminimalisir risiko kecelakaan dan mampu menjaga jarak aman dengan mobil lain di jalanan.
Bagi kamu yang gemar berkendara di malam hari, ada fitur Automatic High Beam yang bisa memberi visibilitas yang lebih tinggi saat berkendara di jalanan yang gelap.Â
Seluruh fitur premium ini juga hadir dalam Toyota Alphard 2022 edisi limited edition kolaborasi dengan seniman Iwan Tirta. Bedanya, untuk edisi ini Toyota juga memberikan sentuhan batik yang anggun dan mewah dalam bentuk aksesoris mobil berupa head rest cover, seat cover, cushion, dan tumble minuman
Jangan lupa menyiapkan budget lebih sebagai dana perbaikan dan perawatan untuk service mobil sesuai dengan jenis mobil, karena biasanya setiap teknik membutuhkan biaya yang berbeda-beda.Â
Pesan dari kami, berhati-hatilah saat berkendara, karena selain nyawa taruhannya, biaya perbaikannya juga mahal.
Pentingnya asuransi mobil
Dari uraian di atas, kamu sadar betul bukan kalau perawatan mobil itu harus dilakukan secara rutin dan tentunya membutuhkan biaya yang tidak sedikit.Â
Lantas, bagaimana dengan bagian mobil lainnya? Berapa budget yang perlu disiapkan untuk merawat dan memperbaiki bagian mobil lain?
Nah, tidak perlu khawatir. Saat ini, kamu bisa mempertimbangkan penggunaan asuransi mobil. Di zaman sekarang, ada banyak sekali asuransi mobil yang menjamin biaya perbaikan kerusakan mobil, baik yang ringan hingga kerusakan berat.Â
Pilih polis terbaik sesuai dengan profil risiko dan kebutuhan kamu. Terdapat dua pilihan polis asuransi mobil, yaitu:
- All Risk: Polis asuransi mobil yang memberi pertanggungan biaya ganti rugi untuk seluruh risiko. Baik kerusakan kecil, rusak total, hingga kehilangan kendaraan.Â
- TLO (Total Loss Only): Polis asuransi mobil yang memberi ganti rugi untuk kerusakan total atau kehilangan, atau bila biaya perbaikan lebih dari 75% dari harga mobil.Â
Bandingkan biaya asuransi mobil per tahun dari banyak perusahaan asuransi di DuitPintar dan dapatkan penawaran biaya premi terbaik dengan manfaat yang luas!Â
Jadi, kamu tidak perlu pusing atau terbebani lagi saat mendapatkan tagihan-tagihan dari bengkel.
FAQ
Apakah sparepart Alphard mahal?
Sparepart Alphard bisa dibilang terjangkau. Kampas rem belakang Rp435 ribu, kampas rem depan Rp743 ribu, filter AC Rp120 ribu, filter udara Rp218 ribu, oli matic Rp393 ribu, oli mesin Rp502 ribu, ganti busi Rp638 ribu.
Apa yang membuat mobil Alphard mahal?
Toyota Alphard memang ditujukan untuk kelas premium. Yang mana mobil ini sengaja menyajikan kenyamanan luar biasa dalam kabin bagi penumpangnya. Selain itu, di dalam mobil ini juga menggunakan teknologi panel MID serta plasma cluster yang membuat pendingin mobil menjadi lebih dingin dan nyaman. Ditambah pula sistem AC climate control dual zone yang mampu menyaring debu dan kotoran serta ion negatif sehingga membuat udara menjadi lebih sehat di dalam mobil.
Total 7 seater di dalam mobil ini juga dibuat senyaman mungkin dengan tambahan penyangga tangan dan kaki sehingga penumpangnya bisa duduk sambil santai di dalamnya.Â
Mobil alphard menggunakan teknologi mesin yang cukup tangguh dan bertenaga yaitu mesin 2.363 cc 2AZ-FE 16 V DOHC VVT-I yang menggunakan 4 silinder sehingga mobil ini mampu mengeluarkan tenaga hingga 170 PS pada putaran 6000 rpm sedangkan torsi yang dihasilkan maksimal 22.4 kgm pada putaran 4000 rpm.
Fitur keselamatannya juga lengkap dan sangat modern, sehingga mampu meningkatkan kenyamanan pengemudi dan penumpang.Â
Berapa liter oli transmisi matic Alphard?
Jika dihitung, kuras oli transmisi matic Alphard mencapai 12 liter, baik untuk yang matic konvensional maupun CVT. Sedangkan biayanya mencapai Rp1.455 juta untuk matic konvensional dan Rp1.755 juta untuk matic CVT.